KOMPAS.com - Disfungsi ereksi adalah masalah seksual paling umum yang dihadapi pria, di mana ada sejumlah penyebab dan salah satunya adalah kekurangan seng.
Mengutip Healthline, seng adalah mineral kunci yang berfungsi untuk:
Baca juga: Benarkah Masturbasi Sebabkan Disfungsi Ereksi?
Sehingga, kadar seng dalam tubuh pria dapat memengaruhi disfungsi ereksi.
Mengutip Medical News Today, pria yang kekurangan seng telah terbukti memiliki testis yang kurang berkembang dan jumlah sperma yang berkurang.
Seng membantu menghasilkan hormon seks yang utama, seperti testosteron dan prolaktin.
Seng juga memungkinkan terciptanya komponen utama cairan prostat.
Ada bukti bahwa makan makanan mengandung seng dapat meningkatkan kemampuan seksual pria.
Begitu pula jika pria kekuarangan asupan seng, maka ia akan mengalami gangguan seksual.
Mengutip Healthline, sebuah studi pada 1996 menunjukkan hubungan yang sangat jelas antara seng dan kadar testosteron.
Sejumlah laki-laki muda diberi makanan termasuk yang mengandung seng sangat sedikit, dampaknya mereka mengembangkan kekurangan seng.
Tingkat testosteron diukur dan ada penurunan yang signifikan, yaitu hampir 75 persen, setelah 20 minggu makan makanan rendah seng.
Studi tersebut juga meneliti pemberian suplemen seng pada pria lanjut usia.
Para peneliti menunjukkan bahwa dengan peningkatan asupan seng, kadar testosteron pada pria lanjut usia tersebut hampir dua kali lipat.
Baca juga: 4 Cara Mencegah Disfungsi Ereksi
Hal tersebut adalah bukti yang cukup kuat bahwa seng berdampak pada produksi testosteron dan pada akhirnya berhubungan dengan kemampuan seksualnya.
Pada 2009, penelitian paada hewan dilakukan untuk menguji lagi korelasi antara seng dan fungsi seksual pada pria.
Tikus yang diberi 5 miligram suplemen seng per hari terbukti memiliki fungsi seksual yang lebih baik.
Studi khusus ini menyimpulkan bahwa pada pria, seng memiliki efek positif terhadap gairah seksual dan mempertahankan ereksi.
Mengutip Healthline, kesulitan mendapatkan ereksi dan kesulitan mempertahankan ereksi selama aktivitas seksual adalah gejala disfungsi ereksi yang paling umum.
Gangguan seksual lain yang berhubungan dengan disfungsi ereksi meliputi:
Baca juga: Bagaimana Diabetes Bisa Menyebabkan Disfungsi Ereksi
Mengutip Medical News Today, cara terbaik untuk memasukkan mineral seng ke dalam tubuh adalah melalui makan makanan yang menjadi sumber alami seng.
Beberapa makanan yang menjadi sumber alami seng tingkat tinggi, meliputi:
Sebagian besar kasus kekurangan seng karena memang asupan makanan yang tidak tepat.
Orang dengan pola makan vegetarian yang ketat berisiko lebih besar mengalami kekurangan seng, karena seng utamanya ditemukan dalam daging dan kerang.
Kacang-kacangan dan beberapa biji-bijian sereal juga mengandung asam fitat, yang menghambat penyerapan seng.
Kekurangan gizi atau kelaparan juga dapat menyebabkan kekurangan seng.
Kondisi kesehatan tertentu yang dapat mengganggu penyerapan seng, meliputi:
Baca juga: Terlihat Sepele, 5 Pose Yoga Ini Bisa Atasi Disfungsi Ereksi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.