KOMPAS.com - Sesak napas terkadang bisa muncul karena ada masalah kesehatan di paru-paru, jantung dan pembuluh darah, atau bagian tubuh lain.
Biasanya, sesak napas rentan dialami penderita asma, gangguan kecemasan, penyakit jantung, penyakit paru-paru, obesitas, atau perokok.
Penyebab sesak napas biasanya karena ada masalah di organ pengangkut oksigen di dalam tubuh. Simak penjelasan berikut.
Baca juga: 3 Penyebab Utama Sesak Napas Bisa Jadi Gejala Penyakit Apa Saja
Dilansir dari Cleveland Clinic, penyebab sesak napas bisa berasal dari beragam masalah kesehatan, antara lain:
Asma bisa membuat saluran napas menyempit, sehingga rasanya sesak napas.
Gagal jantung menyebabkan darah tidak dapat mengalir ke jantung dengan baik. Kondisi ini memicu penumpukan cairan di paru-paru, sehingga jadi sesak napas.
Penyakit paru-paru bisa merusak jaringan patu-paru. Beberapa penyakit yang jamak merusak organ pernapasan ini di antaranya penyakit paru-paru obstruktif kronik (PPOK), emboli paru, fibrosis paru, hipertensi paru, tumor atau kanker paru-paru.
Penyumbatan pembuluh darah jantung bisa menghambat aliran darah ke jantung dan menyebabkan sesak napas.
Kelebihan berat badan bisa membuat paru-paru menegang dan sulit bernapas sampai sesak.
Baca juga: Sesak Napas Akibat Asam Lambung, Begini Cara Mengatasinya...
Kebiasaan kurang gerak bisa menyebabkan badan tidak bugar dan menyebabkan gampang sesak napas.
Infeksi virus dan bakteri yang menyerang saluran napas seperti bronkitis, pneumonia, TBC, atau Covid-19 bisa menyebabkan produksi lendir meningkat dan membuat saluran udara tidak lancar. Hal ini bisa memicu sesak napas.
Cedera karena tulang rusuk patah bisa membuat pernapasan terasa sakit dan sesak.
Kekurangan sel darah merah di dalam tubuh atau anemia membuat oksigen yang dibawa darah berkurang. Kondisi ini juga bisa menyebabkan sesak napas.
Penyebab sesak napas secara tiba-tiba bisa berasal dari alergi. Ketika terpapar alergi, salah satu reaksi tubuh yakni sesak napas.
Baca juga: Kenapa Jadi Sesak Napas setelah Minum Kopi?
Gangguan kecemasan juga bisa menyebabkan sesak napas tiba-tiba dan napas jadi berat.