KOMPAS.com - Chia seeds merupakan salah satu jenis biji-bijian yang memiliki banyak nutrisi untuk kesehatan.
Melansir Medical News Today, chia seeds mengandung asam lemak Omega-3, zat besi, kalsium, serta antioksidan.
Kandungannya tersebut berguna untuk memberantas radikal bebas di dalam tubuh, menyehatkan tulang, menurunkan kolesterol, hingga sangat baik untuk menurunkan berat badan.
Sayangnya, meskipun memiliki banyak kandungan nutrisi, ada beberapa efek samping konsumsi chia seeds yang perlu Anda waspadai.
Baca juga: 5 Khasiat Chia Seed untuk Kesehatan
Chia seeds mengandung serat yang cukup tinggi sehingga sangat bagus untuk kesehatan pencernaan.
Meskipun begitu, WebMD mempertingkatkan bahwa konsumsi chia seeds dalam jumlah besar bisa menimbulkan beberapa masalah pencernaan, seperti konstipasi, diare, kembung, dan peningkatan gas di dalam perut.
Tidak hanya itu saja, chia seeds bisa memperparah kondisi Anda yang memiliki inflamasi pada sistem pencernaan, seperti Crohn’s disease.
Melansir WebMD, chia seeds memiliki serat larut yang akan dengan mudah menyerap air dan akan mengembang seperti agar-agar.
Namun, hal ini akan berlaku pada chia seeds yang sudah direndam di dalam air selama kurang lebih 5 hingga 10 menit.
Anda yang mengonsumsi chia seeds dalam keadaan kering memiliki risiko besar untuk tersedak.
Anda tidak perlu khawatir ketika ini terjadi karena Healthline menyarankan Anda untuk minum banyak air untuk menghindari masalah pencernaan lainnya.
Baca juga: 10 Manfaat Biji Selasih, Baik untuk Tulang hingga Cegah Sakit Jantung
Menurut penelitian yang dimuat di dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry pada tahun 2019, chia seeds memiliki struktur yang mirip dengan biji wijen dan hazelnut.
Karena strukturnya yang mirip ini, terdapat hipotesis yang menyatakan bahwa muncul alergi yang sama ketika mengonsumsi chia seeds meskipun tidak terlalu jelas bukti ilmiahnya.
WebMD menyebutkan beberapa gejala alergi chia seeds yang mungkin terjadi, seperti muntah, diare, serta gatal-gatal pada bagian lidah atau mulut.
Namun jika alergi yang dirasakan cukup parah, maka kemungkinan terjadi anafilaksis cukup tinggi.
Jika dibiarkan terjadi, anafilaksis bisa fatal karena penderita akan mengalami pembengkakan, kesulitan untuk bernafas, pusing, hingga bertambah cepatnya denyut jantung.
Meskipun menurut Medical News Today bahwa kondisi ini jarang terjadi, Anda yang merasakan gejala alergi setelah mengonsumsi chia seeds disarankan untuk menghentikan konsumsinya dan segera berkonsultasi dengan dokter.
Baca juga: Chia Seed untuk Diet: Manfaat Cara Mengonsumsi
Melansir Healthline, kandungan asam lemak Omega-3 yang dimiliki oleh chia seeds bisa berpotensi untuk mengencerkan darah, terlebih jika jumlah yang dikonsumsi terlalu banyak.
Hal ini akan cukup berbahaya jika Anda mengonsumsi obat-obatan tertentu untuk diabetes atau hipertensi.
Menurut WebMD, konsumsi chia seeds bisa mengganggu kinerja dari obat-obatan tersebut sehingga akan menimbulkan beberapa komplikasi kesehatan.
Untuk itu disarankan bagi Anda yang mengonsumsi obat-obat tertentu untuk melakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi chia seeds.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.