Menurut Harvard Health Publishing, rokok yang dibakar mengandung lebih dari 7.000 bahan kimia berbahaya.
Banyak di antaranya dapat mengiritasi dan membunuh sel sehat dalam tubuh, sehingga menyebabkan penyakit berbahaya.
Mengutip Best Life, banyak penelitian menemukan bahwa menggunakan tanning bed memiliki efek negatif bagi kesehatan kulit.
Menurut Skin Cancer Foundation, jika Anda menggunakan tanning bed terus-menerus memberikan Anda efek dengan tingkat mengkhawatirkan.
Karena hanya satu sesi penggunaan tanning bed dapat meningkatkan risiko melanoma sebesar 20 persen, karsinoma sel basal sebesar 29 persen, dan karsinoma sel skuamosa sebesar 67 persen.
Baca juga: Tanda-tanda Penyakit Lupus Kulit yang Perlu Diperhatikan
Mengutip Best Life, penting untuk melindungi mata dari paparan UV matahari, salah satunya dengan menggunakan kacamata.
Kacamata tidak hanya berguna untuk fesyen, tetapi ada manfaatnya untuk melindungi kelopak mata Anda yang tipis dari paparan UV pemicu kanker kulit.
Oleh karenanya Skin Cancer Foundation, menyarankan untuk memakainya saat Anda akan terpapar sinar matahari dalam jangka waktu yang lama.
Mengutip Genesis Medical, banyak orang memiliki kebiasaan buruk dalam memakai tabir surya, yaitu tidak dengan benar memakainya, jadi gagal melindungi kulit dari paparan UV, pemicu kanker kulit.
Untuk menghindari efek paparan UV, Anda perlu menggunakan tabir surya setiap 2 jam, setelah berenang, atau berkeringat berlebihan di luar ruangan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.