KOMPAS.com - Benjolan yang muncul di payudara sering dikhawatirkan karena selalu dikaitkan dengan kanker atau tumor.
Padahal, beberapa jenis benjolan bisa jadi adalah kista payudara yang tidak perlu dikhawatirkan dan terkadang bisa sembuh dengan sendirinya.
Untuk itu, ketahui gejala kista payudara dan kapan harus ke dokter berikut ini.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Kista Payudara, Penyebab, dan Gejalanya
Dilansir dari Cleveland Clinic, kista payudara adalah kantong yang berisi cairan dan biasanya tidak ganas.
Kista payudara bisa muncul ketika terdapat cairan yang mengisi kelenjar susu, baik pada salah satu payudara saja atau keduanya.
Ukuran kista bisa beragam, mulai dari yang sangat kecil hingga tidak akan terasa ketika disentuh sampai yang sangat besar hingga menimbulkan rasa tidak nyaman.
Kista payudara sendiri merupakan hal yang wajar dialami oleh wanita pada usia subur dan biasanya tidak perlu dikhawatirkan.
Dilansir dari Mayo Clinic, ada beberapa gejala kista payudara yang akan muncul, seperti:
Beberapa wanita terkadang tidak bisa merasakan benjolan payudara jika ukurannya sangat kecil.
Namun, biasanya gejala akan muncul sebelum dan selama masa menstruasi sehingga setiap wanita perlu untuk memahami perubahan yang terjadi pada payudaranya.
Baca juga: Adakah Perbedaan Kista dan Tumor Payudara?
Dilansir dari Mayo Clinic, kista payudara biasanya tidak ganas dan bisa sembuh tanpa pengobatan apapun.
Namun, ketika ukuran benjolan payudara semakin membesar dan tidak kunjung hilang setelah dua hingga tiga bulan, Anda disarankan untuk segera ke dokter.
Anda juga disarankan untuk segera ke dokter jika terdapat perubahan kulit pada salah satu atau kedua payudara.
Dengan mengetahui gejala kista payudara tersebut, Anda tidak perlu panik lagi ketika muncul benjolan di payudara.
Meskipun begitu, Anda tetap perlu periksa ke dokter ketika ada benjolan di payudara atau terdapat perubahan pada payudara. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan diagnosis dan perawatan yang tepat sejak dini.
Baca juga: 7 Cara Mengobati Penyakit Kista secara Alami Tanpa Operasi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.