Anda bisa mencoba berjalan di luar ruangan atau membasuh wajah dengan air dingin.
Anda juga bisa memanfaatkan waktu istirahat untuk menikmati secangkir teh.
Perawatan diri dapat memberikan kegembiraan untuk membantu Anda melewati jam kerja berikutnya.
Baca juga: 4 Hal yang Bisa Menjadi Penyebab Gangguan Bipolar
Anda bisa mencegah pikiran mengembara dengan melatih fokus otak. Anda bisa melatih fokus dengan melakukan latihan pernapasan, melakukan afirmasi positif, dan berjalan-jalan di sekitar ruang kerja.
Anda juga bisa melakukan meditasi dengan cara memusatkan perhatian pada setiap bagian tubuh.
Caranya hanya dengan memusatkan fokus kesadaran Anda pada jari-jari kaki, lalu gerakan fokus ke seluruh tubuh secara perlahan hingga mencapai bagian atas kepala. Anda juga bisa melakukan grounding agar lebih rileks.
Berhati-hatilah dengan apa yang Anda makan di tempat kerja. Makanan berat bisa memperlambat otak.
Konsumsi makanan tinggi gula dan karbohidrat bisa membuat Anda mengantuk.
Sebab, makanan ini mendorong produksi asam amino triptofan yang memicu kantuk.
Konsumsi gula juga juga dapat menekan neurotransmiter di otak yang terkait dengan kesadaran.
Depresi dapat membuat Anda merasa kewalahan. Untuk membantu mencegah perasaan kewalahan saat bekerja, Anda disarankan untuk tetap mengerjakan tugas di ruang kerja.
Hindari mencampurkan masalah pekerjaan dengan masalah pribadi. Khawatir tentang apa yang terjadi di rumah dapat mengganggu saat bekerja.
Jika situasi rumah atau anggota keluarga Anda berkontribusi terhadap kecemasan dan depresi, hal ini juga berpengaruh pada pekerjaan Anda.
Saat Anda disibukkan dengan pemikiran pribadi, motivasi kerja Anda akan berkurang dan otomatis pekerjaan Anda akan terganggu.
Jadi, selesaikan masalah pribadi di rumah dan masalah pekerjaan di tempat kerja.
Baca juga: Cara Mengatasi Episode Depresi pada Pasien Bipolar
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.