KOMPAS.com - Kadar gula darah yang terlalu rendah dapat memicu terjadinya masalah kesehatan yang lebih serius ketika tidak segera diatasi. Namun, apa yang harus dilakukan jika gula darah rendah?
Anda yang mengalami gejala gula darah rendah perlu segera mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung karbohidrat yang dapat diserap oleh tubuh dengan cepat.
Namun, Anda yang mengalami kondisi yang lebih serius perlu melakukan injeksi glukagon atau segera mencari bantuan medis.
Untuk lebih jelasnya, ketahui pertolongan pertama gula darah rendah yang bisa dilakukan dan tindakan pencegahan yang bisa dilakukan berikut ini.
Baca juga: 12 Ciri-ciri Gula Darah Rendah pada Wanita, Tak Hanya Lemas
Gula darah rendah, atau hipoglikemia, adalah kondisi ketika gula tau glukosa di dalam darah turun terlalu rendah, atau di bawah 70 miligram per desiliter (mg/dL).
Kadar gula darah yang rendah dalam waktu yang lama dapat memicu terjadinya masalah kesehatan yang lebih serius.
Dilansir dari CDC, pertolongan pertama gula darah rendah di antara 55-69 mg/dL yakni dengan menggunakan aturan 15-15.
Arti dari aturan 15-15 ini adalah mengonsumsi 15 gram karbohidrat dan memeriksa kadar gula darah setelah 15 menit.
Aturan ini perlu diulangi ketika kadar gula darah masih rendah hingga naik mencapai target yang diinginkan.
Beberapa makanan atau minuman yang memiliki kandungan 15 gram karbohidrat yang bisa dikonsumsi sebagai cara mengatasi gula darah rendah, yaitu:
Meskipun begitu, perlu diingat bahwa kadar gula darah memerlukan waktu untuk bisa naik setelah mengonsumsi makanan di atas sehingga perlu mengikuti aturan 15-15 tersebut.
Namun, anak-anak umumnya memerlukan karbohidrat kurang dari 15 gram sehingga perlu dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.
Hindari juga makanan yang kaya akan serat, seperti kacang-kacangan, atau jenis karbohidrat yang kaya akan lemak, seperti cokelat, karena dapat memperlambat kemampuan tubuh untuk menyerap gula.
Anda yang memiliki kadar gula darah yang sangat rendah atau di bawah 55 mg/dL tidak bisa mengikuti aturan 15-15 di atas.
Kondisi ini perlu diatasi dengan menyuntikkan glukagon yang umumnya diberikan sebagai emergency kit yang dapat digunakan untuk keadaan darurat.
Injeksi glukagon umumnya tersedia dengan resep dokter dan Anda atau anggota keluarga yang lain perlu mengetahui cara penggunaannya agar bisa membantu saat keadaan darurat.
Pasalnya, Anda yang mengalami hipoglikemia bisa pingsan sehingga memerlukan bantuan orang lain untuk menyuntikkan glukagon.
Setelah mendapatkan injeksi glukagon, Anda diimbau untuk segera mencari bantuan medis untuk menghindari kondisi yang lebih serius.
Baca juga: Apakah Minum Banyak Air Putih Bisa Menurunkan Gula Darah?
Anda yang memiliki diabetes dapat melakukan tindakan pencegahan pencegahan yang diperlukan agar tidak mengalami hipoglikemia.
Melansir WebMD, ada beberapa cara mencegah gula darah rendah yang bisa dilakukan, seperti:
Memahami apa yang harus dilakukan jika gula darah rendah sangatlah penting agar Anda bisa melakukan tindakan yang tepat dan mencegah masalah kesehatan yang lebih serius.
Meskipun begitu, Anda diimbau untuk segera mencari bantuan medis ketika cara-cara di atas tidak berhasil menaikkan kadar gula darah sehingga bisa mendapatkan pengobatan dan perawatan yang tepat.
Baca juga: Bagaimana agar Kadar Gula Darah Kembali Normal? Berikut 12 Caranya…
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.