Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Bisa Ada Uban di Usia Muda? Berikut 7 Penyebabnya…

Kompas.com - 29/03/2024, 11:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Rambut beruban dapat muncul secara alami seiring dengan bertambahnya usia. Namun, kenapa bisa ada uban di usia muda?

Selain karena faktor genetik, uban di usia muda juga bisa disebabkan oleh beberapa faktor lainnya, seperti stres, kekurangan vitamin, dan kebiasaan merokok.

Beberapa masalah kesehatan lainnya juga bisa jadi penyebab munculnya uban di usia muda, seperti gangguan autoimun dan tiroid.

Untuk lebih jelasnya, ketahui penyebab uban di usia muda berikut ini.

Baca juga: Apakah Stres Bikin Uban Tumbuh Lebih Banyak?

Kenapa bisa ada uban di usia muda?

Ternyata, rambut beruban di usia muda dapat disebabkan oleh beberapa faktor dan kondisi kesehatan.

Disarikan dari Healthline dan Medical News Today, berikut adalah beberapa penyebab munculnya uban di usia muda yang perlu diketahui.

  • Faktor genetik

Anda yang mengalami uban di usia muda bisa jadi memiliki orang tua yang mengalami kondisi serupa.

Namun, uban yang muncul karena faktor genetik tidak dapat dicegah atau dikembalikan lagi seperti semula.

  • Stres oksidatif

Stres oksidatif dapat menyebabkan ketidakseimbangan ketika antioksidan di dalam tubuh tidak cukup untuk melawan efek negatif radikal bebas.

Stres oksidatif yang berlebihan dapat meningkatkan risiko masalah kesehatan yang serius, seperti vitiligo, yang dapat membuat rambut beruban karena sel melanin mati atau kehilangan fungsinya.

Baca juga: Apakah Benar Uban yang Dicabut Tumbuh Tambah Banyak?

  • Masalah kesehatan tertentu

Beberapa masalah kesehatan dapat membuat Anda memiliki rambut yang beruban di usia muda, seperti penyakit autoimun dan penyakit tiroid.

Beberapa masalah kesehatan tersebut dapat membuat rambut rontok dan tumbuh menjadi uban karena tubuh kekurangan melanin.

  • Stres

Stres kronis dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik, seperti meningkatkan rasa cemas dan tekanan darah tinggi.

Stres yang dialami juga dapat menipiskan sel di dalam folikel rambut sehingga mengubah warnanya menjadi putih.

  • Kebiasaan merokok

Merokok tidak hanya berdampak negatif pada kesehatan tubuh secara umum, tetapi juga akan berdampak negatif pada warna rambut.

Pasalnya, kebiasaan merokok dapat menyempitkan pembuluh darah dan mengurangi aliran darah ke folikel rambut sehingga risiko ubanan di usia muda akan meningkat.

Baca juga: Kenapa Uban Terasa Gatal? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

  • Penggunaan produk perawatan rambut tertentu

Penggunaan produk perawatan rambut, termasuk pewarna rambut, dapat meningkatkan risiko beruban di usia muda.

Kandungan bahan kimia di dalam produk yang digunakan dapat mengurangi kadar melanin dan membuat rambut memutih.

  • Kekurangan vitamin

Kekurangan vitamin B9, B12, B7, dan vitamin D, dapat meningkatkan risiko munculnya uban di usia muda, khususnya di usia 20-an atau di bawahnya.

Pasalnya, kekurangan vitamin tersebut dapat berdampak negatif pada kesehatan rambut dan melemahkan sel rambut, serta menurunkan produksi melanin.

Memahami kenapa bisa ada uban di usia muda sangatlah penting sehingga Anda bisa melakukan tindakan pencegahan yang diperlukan.

Rambut ubanan karena faktor genetik umumnya tidak dapat dicegah, namun perubahan kebiasaan dan pola hidup sehat umumnya dapat dilakukan sebagai cara mengatasi uban di usia muda secara alami.

Baca juga: Kenapa Uban Tidak Boleh Dicabut? Berikut 2 Efek Sampingnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com