Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Noda Hitam Bekas Jerawat Akan Hilang? Ini Penjelasannya…

Kompas.com - 20/06/2024, 14:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Noda bekas jerawat bisa sangat mengganggu penampilan. Lalu, berapa lama noda hitam bekas jerawat akan hilang?

Ternyata, noda hitam bekas jerawat dapat hilang dalam beberapa bulan hingga beberapa tahun tanpa perawatan khusus.

Namun, beberapa jenis bekas jerawat mungkin tidak dapat hilang sendiri dan diperlukan perawatan serta pengobatan khusus untuk memudarkan tampilannya.

Untuk itu, simak penjelasan dan cara menghilangkan bekas jerawat yang bisa dicoba berikut ini.

Baca juga: 10 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam dengan Cepat

Berapa lama noda hitam bekas jerawat hilang?

Ternyata, noda hitam bekas jerawat dapat hilang dalam waktu beberapa bulan hingga beberapa tahun tanpa pengobatan dan perawatan khusus.

Dilansir dari Healthline, bekas jerawat umumnya tidak bisa hilang dengan sendirinya dan beberapa jenis bekas jerawat akan terlihat lebih jelas saat kulit mulai kehilangan kolagen.

Noda hitam atau kemerahan bekas jerawat mungkin dapat hilang dalam beberapa bulan tanpa perawatan khusus.

Namun, kondisi ini akan berbeda pada beberapa orang karena bekas jerawat mungkin hanya akan hilang dalam beberapa tahun.

Meskipun begitu, terdapat beberapa pengobatan dan perawatan khusus yang bisa dilakukan untuk memudarkan bekas jerawat dengan lebih cepat.

Baca juga: Kenapa Bekas Jerawat Hitam Susah Hilangnya? Berikut Penjelasannya…

Cara menghilangkan bekas jerawat

Noda hitam bekas jerawat dapat dihilangkan dengan pengobatan dan perawatan khusus secara medis.

Dilansir dari WebMD, perawatan dan pengobatan yang dilakukan akan tergantung dari jenis bekas jerawat yang dimiliki.

Beberapa cara menghilangkan bekas jerawat secara medis, yakni:

  • Perawatan luka, atau bekas jerawat, dan skin resurfacing, yang bertujuan untuk menghilangkan bagian kulit yang rusak sehingga bagian kulit sehat di bawahnya bisa menggantikannya, seperti dengan prosedur laser, dermabrasi, chemical peel, dan mikrodermabrasi
  • Filler, seperti dari kolagen atau lemak, sehingga kulit di bawah bekas jerawat menjadi timbul dan terlihat lebih rata
  • Microneedling yang dilakukan untuk menstimulasi pertumbuhan jaringan kulit di bawah bekas jerawat
  • Skin tightening yang berguna untuk merangsang produksi kolagen dan meratakan warna kulit, khususnya jika bekas jerawat yang dimiliki tidak terlalu parah
  • Injeksi, seperti Botox atau kortikosteroid, yang disuntikkan ke dalam kulit

Selain melakukan perawatan dan pengobatan secara medis, bekas jerawat hitam juga bisa memudar dengan melakukan perawatan mandiri.

Beberapa cara menghilangkan bekas jerawat yang bisa dilakukan sendiri, yakni:

  • Menggunakan krim yang mengandung asam azaleat yang dapat mengurangi kemerahan atau noda hitam bekas jerawat
  • Menggunakan retinol, niacinamide, atau vitamin C, untuk mempercepat pengelupasan kulit dan meningkatkan produksi kolagen sehingga bekas jerawat memudar
  • Menggunakan riasan yang dapat menutupi jerawat dan noda bekas jerawat
  • Menggunakan tabir surya untuk mencegah agar bekas jerawat tidak bertambah gelap
  • Menggunakan sabun yang lembut dan menghindari scrub dengan butiran yang kasar

Memahami berapa lama noda hitam bekas jerawat akan hilang sangatlah penting karena beberapa orang bisa memiliki noda bekas jerawat yang permanen.

Meskipun begitu, terdapat beberapa perawatan dan pengobatan khusus yang bisa dilakukan sehingga noda bekas jerawat lebih cepat memudar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com