KOMPAS.com - Sakit gigi tentunya menimbulkan rasa yang sangat tidak nyaman dan umumnya memerlukan bantuan dokter gigi untuk mengatasinya.
Namun, terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meringankan rasa sakit yang muncul, seperti berkumur dengan air garam, mengompresnya dengan es, dan mengunyah daun jambu biji.
Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa cara menghilangkan sakit gigi dengan cepat berikut ini.
Baca juga: Apakah Manfaat Menggosok Gigi dengan Rutin? Berikut 6 Daftarnya…
Penyebab sakit gigi sangatlah beragam dan memerlukan penanganan yang berbeda pula.
Sakit gigi yang disebabkan oleh iritasi sementara pada gusi biasanya dapat hilang dengan sendirinya dalam waktu 1–2 hari, atau diatasi dengan perawatan mandiri di rumah.
Namun, jika sakit gigi disebabkan oleh masalah pada gigi atau gusi yang lebih parah, kondisi ini tentu hanya dapat ditangani oleh dokter gigi.
Disarikan dari Healthline, berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan sakit gigi dengan cepat yang bisa dicoba.
Cara yang satu ini terbilang klasik, tetapi cukup efektif untuk sebagian kasus sakit gigi. Cara mengatasi sakit gigi dengan air garam cukup sederhana.
Pasalnya, Anda hanya perlu melarutkan satu sendok teh garam di air mendidih. Kemudian, berkumurlah dengan larutan tersebut selama kurang lebih 30 detik sebelum memuntahkannya. Namun, jangan sampai airnya tertelan.
Berkumur air garam mampu membersihkan daerah sekitar gigi dan menarik keluar cairan yang menyebabkan pembengkakan.
Menariknya lagi, air garam juga bisa membersihkan sisa-sisa makanan yang berada di sekitar gigi.
Baca juga: 8 Penyebab Sakit Gigi, Ada Gigi Berlubang dan Abses
Selain berkumur dengan air garam, berkumur dengan larutan hidrogen peroksida juga dapat membantu meredakan nyeri dan peradangan akibat gigi sakit.
Tak hanya itu, hidrogen peroksida juga dapat mengurangi plak dan meredakan gusi berdarah.
Guna mendapatkan manfaat dari cara mengobati sakit gigi yang satu ini, Anda bisa menggunakan mencampuran air dengan hidrogen peroksida menggunakan perbandingan 2:1, lalu berkumurlah selama 30 detik dengan larutan tersebut.
Meskipun bisa dibeli bebas, hidrogen peroksida sebaiknya digunakan sesuai dengan anjuran dokter gigi.
Baca juga: Apakah Karies Gigi pada Anak Dapat Tumbuh Lagi? Ini Penjelasannya...
Cara meredakan sakit gigi di rumah lainnya adalah dengan menggunakan kompres dingin dengan memasukkan es ke dalam kantong plastik, lalu bungkus dengan kain tipis.
Kemudian, tempelkan es yang sudah terbungkus pada area gigi yang terasa sakit selama sekitar 20 menit, dan ulangi setiap beberapa jam sekali.
Sensasi dingin dari es ini bisa “mematikan” saraf gigi sehingga rasa sakit yang muncul berangsur berkurang.
Selain menempelkan es, juga bisa sambil memijat daerah gigi yang terasa sakit dengan jari.
Teh peppermint juga bisa membantu untuk meredakan sakit gigi.
Pasalnya, teh peppermint mengandung zat tanin yang membantu untuk meredam rasa sakit gigi dan mengurangi pembengkakan.
Caranya, Anda hanya perlu merebus daun teh ini hingga mendidih dan menggunakannya untuk berkumur.
Cara menghilangkan sakit gigi selanjutnya adalah dengan menggunakan bawang putih.
Bawang putih diketahui memiliki efek antibakteri yang dapat membantu melawan kuman di gigi dan mulut, serta mengurangi peradangan yang menyebabkan sakit gigi.
Cara mengobati sakit gigi dengan bawang putih adalah dengan mengupas satu siung bawang putih terlebih dahulu, lalu potong atau belah dua.
Kemudian, letakkan di bagian gigi yang sakit atau kunyah bawang putih tersebut.
Ekstrak vanili adalah obat sakit gigi alami yang sudah banyak dikenal. Selain itu, ekstrak vanili juga dapat memberikan efek tenang pada gigi yang sakit.
Proses pengobatan alami dengan ekstrak vanili terbilang mudah karena Anda hanya perlu mencelupkan kapas ke dalam ekstrak vanili, lalu oleskan pada daerah yang gigi yang sakit.
Lakukan cara ini beberapa kali dalam sehari sampai rasa sakit gigi yang muncul berkurang.
Baca juga: Penyebab Karies Gigi dan 4 Perawatan yang Bisa Dilakukan
Cengkih atau minyak cengkih memiliki sifat penghilang rasa sakit dan antibakteri alami.
Minyak cengkih ini mengandung eugenol yang bekerja seperti anestesi alami untuk mematikan saraf.
Namun, Anda perlu berhati-hati ketika menggunakan minyak cengkih. Pasalnya, tetesa minyak cengkih bisa menyebabkan rasa nyeri jika tidak sengaja mengenai lidah atau gusi yang sensitif.
Alternatifnya, Anda bisa menggunakan kapas yang sudah ditetesi minyak cengkih dan oleskan pada gigi yang sakit.
Daun jambu biji memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu menyembuhkan luka. Daun jambu biji juga memiliki sifat antimikroba yang dapat membantu untuk merawat mulut.
Cara menggunakannya adalah dengan mengunyah daun jambu biji yang bersih sebanyak satu atau dua lembar hingga ekstraknya keluar.
Selanjutnya, oleskan ekstrak daun pada bagian gigi yang sakit menggunakan lidah.
Selain itu, Anda bisa juga dengan merebus lima lembar daun jambu. Setelah mendidih, diamkan rebusan tadi sampai suhunya menghangat, lalu tambahkan sedikit garam. Selanjutnya, pakai rebusan tersebut untuk berkumur.
Beberapa cara menghilangkan sakit gigi dengan cepat di atas bisa dicoba untuk meringankan rasa sakit yang muncul.
Meskipun begitu, Anda tetap diimbau untuk berkonsultasi dengan dokter jika gigi yang sakit tidak kunjung sembuh, atau disertai dengan gejala lainnya.
Pemeriksaan lebih lanjut akan dilakukan sehingga Anda bisa mendapatkan pengobatan dan perawatan medis yang sesuai.
Baca juga: 4 Cara Mencegah Karies Gigi, Tak Sekadar Sikat Gigi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.