Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daun Kelor Bermanfaat untuk Penyakit Apa Saja? Berikut 10 Daftarnya…

Kompas.com - 09/07/2024, 16:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Daun kelor juga memiliki kandungan antioksidan dan anti-inflamasi, seperti quercetin, yang dapat menjaga kesehatan jantung.

Baca juga: Apakah Daun Kelor Baik untuk Penderita Ginjal? Berikut Penjelasannya…

  • Gula darah tinggi

Minum air rebusan daun kelor setiap hari juga sangat berguna untuk penderita diabetes karena bisa mencegah gula darah tinggi dan menjaga keseimbangan insulin.

Selain itu, konsumsi daun kelor secara rutin juga dapat mencegah komplikasi dan memperlambat perkembangan penyakit diabetes.

  • Asma

Daun kelor memiliki molekul yang dapat membantu untuk mengelola atau mencegah asma, bronkokonstriksi, dan inflamasi pada saluran pernapasan.

Tidak hanya itu saja, konsumsi daun kelor juga dapat meningkatkan fungsi paru-paru.

  • Tekanan darah tinggi

Daun kelor memiliki kandungan alami yang dapat membantu untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Bahkan, konsumsi daun kelor sudah terbukti dapat menurunkan tekanan darah dua jam setelahnya.

  • Anemia

Daun pohon kelor dapat membantu tubuh untuk menyerap zat besi dengan baik sehingga jumlah sel darah merah di dalam tubuh meningkat.

Manfaat ini membuat daun kelor kerap digunakan sebagai salah satu pengobatan dan pencegahan anemia serta anemia sel sabit.

  • Arthritis

Daun kelor kaya akan kalsium, protein, vitamin K, dan fosfor, yang dapat meningkatkan kesehatan tulang.

Kandungan anti-inflamasi pada daun kelor juga berguna sebagai salah satu pengobatan arthritis, atau radang sendi, dan membantu untuk memperbaiki kerusakan tulang.

Memahami daun kelor bermanfaat untuk penyakit apa saja sangatlah penting sehingga Anda bisa mulai mengonsumsinya secara rutin.

Meskipun begitu, Anda tetap diimbau untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum minum rebusan daun kelor setiap hari, khususnya jika memiliki riwayat medis tertentu atau sedang minum obat dari dokter.

Baca juga: Bolehkah Minum Teh Daun Kelor Malam Hari? Berikut Penjelasannya…

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau