KOMPAS.com - Sebagian orang masih mungkin masih menganggap nanas sebagai pantangan ibu hamil karena disebut memicu keguguran.
Faktanya, buah nanas boleh-boleh saja dikonsumsi saat hamil dengan porsi secukupnya dan dalam kondisi yang matang. Lantas, apa yang terjadi jika ibu hamil makan nanas muda?
Baca juga: 8 Manfaat Nanas, Termasuk Memelihara Kesehatan Jantung
Makan nanas muda saat hamil bisa mengakibatkan sakit perut dan memperparah asam lambung pada ibu hamil karena buah ini memiliki tingkat keasaman yang tinggi.
Untuk lebih jelasnya, simak efek samping yang mungkin terjadi pada ibu hamil akibat makan nanas muda.
Ibu hamil perlu mengatur pola makannya agar ia dan janinnya tetap sehat.
Terlebih lagi, pada awal kehamilan kebanyakan ibu hamil mengalami morning sickness, yang ditandai dengan mual, muntah, hingga kehilangan nafsu makan.
Bicara mengenai aman tidaknya nanas untuk ibu hamil, buah berwarna kuning ini sering dianggap tidak aman dikonsumsi karena diduga memicu kontraksi yang berujung mengakibatkan keguguran.
Klaim itu muncul karena nanas punya kandungan enzim bromelain. Faktanya, kandungan bromelain sangat sedikit dan terdapat di batang buah nanas yang umumnya tidak dikonsumsi.
Jadi, ibu hamil boleh-boleh saja makan buah nanas dan justru bisa mendapat manfaat dari kandungan nutrisi pada buah tersebut.
Dilansir dari Verywell Health, berikut beberapa nutrisi yang terkandung pada buah nanas:
Baca juga: Apakah Ibu Hamil Boleh Makan Nanas?
Meskipun nanas aman untuk ibu hamil, sebaiknya pilih buah yang benar-benar sudah matang.
Pasalnya, ada beberapa kemungkinan risiko efek samping yang bisa dialami ibu hamil akibat makan nanas muda, yaitu mengakibatkan gangguan pencernaan dan reaksi alergi.
Nanas muda memiliki tingkat keasaman yang tinggi. Hal ini memicu sakit perut dan refluks asam lambung, yang ditandai dengan rasa terbakar di dada, mual, batuk, dan rasa pahit di mulut.
Makan nanas muda juga memicu reaksi alergi, seperti gatal-gatal atau ruam di kulit serta ketidaknyamanan di lidah.
Untuk itu, konsultasikan dulu ke dokter jika ibu hamil sangat ingin atau mengidam makan nanas muda.
Umumnya, bumil cukup mengonsumsi beberapa potong buah nanas sesekali saja sebagai selingan.
Pastikan pula untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dengan mengonsumsi makanan lengkap dengan kandungan karbohidrat, protein, lemak, serat, vitamin, dan mineral untuk menunjang kesehatan selama masa kehamilan.
Baca juga: Apakah Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Daging Kambing? Ini Kata Dokter
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.