Orang-orang yang memiliki alergi lateks lebih rentan untuk mengalami alergi nanas.
Gejala alergi yang muncul bisa bersifat ringan hingga serius, termasuk bengkak, sakit tenggorokan, sakit perut, gatal di area mata, dan ruam di kulit.
Baca juga: Apa yang Tidak Boleh Dimakan Bersamaan dengan Buah Nanas?
Salah satu bahaya makan nanas terlalu banyak adalah dapat memicu kerusakan enamel gigi yang merupakan lapisan gigi terluar.
Pasalnya, buah nanas memiliki kandungan asam dan gula yang bisa memicu gigi berlubang, kerusakan gigi, dan gigi sensitif.
Memahami orang-orang dengan penyakit apa yang tidak boleh mengonsumsi nanas sangatlah penting agar bisa menghindari buah ini jika diperlukan.
Anda yang memiliki riwayat kesehatan tertentu atau sedang minum obat juga diimbau untuk berkonsultasi secara medis sehingga bisa menghindari efek makan nanas yang mungkin akan dialami.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.