Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/07/2015, 13:45 WIB


KOMPAS.com
- Ada 53 supercentenarians (orang yang berusia lebih dari 110 tahun) yang hidup di dunia, 51 diantaranya adalah wanita. Ini berarti 95 persen dari jumlah tersebut. Benarkah wanita berpotensi hidup lebih lama dibanding pria?

Sebuah tim peneliti internasional melakukan investigasi rentang hidup pria dan wanita yang lahir antara tahun 1800 dan 1935 di 13 negara maju untuk mencari jawaban. Hasilnya, mereka menemukan bahwa umur sangat panjang pada wanita hanya muncul  baru-baru ini.

Sebelum 1840, angka kematian antara pria dan wanita sangat mirip.Tapi, semenjak 1880 angka tersebut menurun jauh. Diet, vaksinasi, dan perawatan kesehatan yang lebih baik membuat tingkat kematian perempuan turun hingga 70% dibanding pria. Penyakit jantung pun seakan hanya menyerang para pria, menurut laporan para peneliti  di Proceedings of the National Academy of Sciences.

Wanita tertua di dunia yang masih hidup sampai saat ini adalah Misao Okawa. Wanita asal Jepang ini baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 117 tahun bulan Maret lalu. Ia juga dinyatakan sebagai wanita tertua di dunia oleh Guinnes World Records.

Peneliti melihat, secara biologis, para pria lebih rentan terhadap masalah kesehatan jantung dan berat badan mereka yang cenderung tak terkontrol berperan menjadi salah satu penyebab.

Para peneliti berencana untuk mengeksplorasi lebih lanjut perbedaan pria dan wanita dilihat dari faktor biologis, genetis, dan gaya hidup untuk mendapatkan jawaban yang lebih lengkap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com