KOMPAS.com - Sejak pandemi Covid-19 terjadi, segala aktivitas mulai dari kerja hingga sekolah dlakukan secara online.
Akibatnya, penggunaan gadget dan elektronik pun semakin tinggi.
Kondisi ini bisa memengaruhi kesehatan mata kita. Padahal, kesehatan mata yang terganggu bisa mengurangi penglihatan kita.
Itu sebabnya, menjaga kesehatan mata adalah hal yang wajib kita lakukan.
Baca juga: 5 Penyebab Sakit Leher dan Cara Mengatasinya
Salah satu cara paling mudah untuk menjaga kesehatan mata adalah dengan mengatur pola makan.
Berikut berbagai jenis makanan yang membantu menjaga kesehatan mata:
Mulailah menambahkan kacang-kacangan ke dalam menu makanan.
Kacang merah, kacang polong hitam, dan lentil merupakan sumber bioflavonoid dan seng yang baik.
Bioflavonoid telah terbukti apat membantu melindungi retina serta menurunkan risiko terjadinya degenerasi makula dan katarak.
Bahan makanan lain yang bagus untuk menjaga kesehatan mata adalah biji-bijian.
Jenis makanan ini kaya akan asam lemak omega-3 dan vitamin E yang baik untuk mata.
Selain itu, asupan Vitamin E dan berbagai nutrisi lainnya membantu memperlambat degenerasi makula terkait usia.
Sayuran hijau seperti kale, bayam, dan sawi, kaya akan vitamin C dan E.
Sayuran berdaun hijau juga mengandung vitamin A yang baik yang menurunkan risiko penyakit mata jangka panjang.
Makanan seperti wortel, tomat, paprika, stroberi, labu, jagung adalah sumber vitamin A dan C yang sangat baik.
Sementara itu, buah dan sayuran berwarna-warni ini juga membantu mengurangi risiko berbagai penyakit mata.
Baca juga: Jangan Keliru, Ini Cara Memakai Masker Kain yang Benar
Buah jeruk dan berry kaya akan vitamin C yang bagus untuk kesehatan mata.
Vitamin C dalam buah jeruk dan berry juga dapat mengurangi risiko katarak dan degenerasi makula.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.