KOMPAS.com - Merasa lapar terus dapat membuat tidak nyaman dan mengganggu aktivitas yang dilakukan. Lalu, bagaimana cara mengatasi rasa lapar terus-menerus?
Ternyata, cara mengatasi rasa lapar terus-menerus adalah dengan melakukan perubahan kebiasaan dan mengatur asupan makanan.
Selain itu, rasa lapar terus-menerus karena masalah kesehatan tertentu, seperti hipotiroid dan diabetes tipe 2, perlu diatasi dengan melakukan pengobatan dan perawatan secara medis.
Untuk lebih jelasnya, ketahui cara mengatasi rasa lapar terus-menerus berikut ini.
Baca juga: Mudah Lapar dan Lemas Gejala Apa? Berikut 10 Daftarnya…
Rasa lapar yang muncul secara terus-menerus umumnya dapat diatasi dengan melakukan perubahan kebiasaan dan pengaturan pola makan.
Disarikan dari Healthline dan WebMD, berikut adalah beberapa cara mengatasi rasa lapar terus-menerus yang bisa dicoba.
Mengonsumsi makanan yang tidak sehat secara berlebihan, seperti terbuat dari karbohidrat olahan dan makanan cepat saji, dapat dicerna lebih cepat oleh tubuh sehingga Anda akan menjadi lebih lapar.
Selain menghindarinya, Anda bisa menambah asupan makanan yang kaya akan protein, serat, dan lemak sehat, seperti buah dan sayur.
Kurang tidur ternyata dapat menurunkan kadar hormon leptin yang berguna untuk memberikan rasa kenyang pada tubuh.
Agar tidak sering lapar, Anda bisa mencoba untuk mendapatkan tidur yang cukup, atau setidaknya selama tujuh jam setiap malam.
Baca juga: Kenapa Lapar Terus padahal Sudah Makan? Berikut 12 Penyebabnya…
Stres dalam jangka waktu yang lama ternyata sudah terbukti dapat meningkatkan kadar hormon kortisol di dalam tubuh sehingga nafsu makan juga akan meningkat.
Anda yang merasa stres perlu melakukan kegiatan relaksasi, seperti yoga dan meditasi, serta menghindari penyebab stres itu sendiri.
Beberapa jenis obat dapat meningkatkan nafsu makan sebagai efek sampingnya, seperti antidepresan, kortikosteroid, dan obat KB.
Anda bisa berkonsultasi dengan dokter jika obat yang dikonsumsi menimbulkan efek samping tertentu sehingga bisa mengganti dosis atau menghentikannya.
Dehidrasi tidak hanya akan membuat tubuh terasa lebih lemas, tetapi juga akan membuat Anda cenderung lebih lapar.