Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Manfaat Biji Pepaya jika Dimakan? Berikut 8 Daftarnya…

Kompas.com - 19/07/2024, 10:30 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

3

KOMPAS.com - Biji pepaya ternyata bisa dimakan secara teratur dalam jumlah yang sedikit. Lalu, apa manfaat biji pepaya jika dimakan?

Ternyata, makan biji pepaya bermanfaat untuk menurunkan berat badan, mengurangi nyeri menstruasi, dan menurunkan risiko kanker.

Meskipun bermanfaat untuk kesehatan, Anda diimbau untuk tidak mengonsumsi biji pepaya lebih dari satu sendok teh setiap hari.

Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa manfaat biji pepaya untuk kesehatan berikut ini.

Baca juga: Apakah Boleh Makan Biji Pepaya? Berikut Penjelasannya…

Apa manfaat biji pepaya jika dimakan?

Ternyata, biji pepaya memiliki kandungan protein, lemak, dan serat, yang baik untuk mendukung kesehatan tubuh.

Disarikan dari Pharmeasy dan Healthline, berikut adalah beberapa manfaat biji pepaya untuk kesehatan yang perlu diketahui.

  • Melawan infeksi

Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa biji buah pepaya dapat membunuh beberapa jenis jamur dan parasit, termasuk patogen penyebab infeksi jamur vagina.

Penelitian lainnya juga menunjukkan bahwa mengonsumsi air rebusan biji pepaya kering yang dicampur dengan madu dapat membunuh parasit di dalam usus. Meskipun begitu, penelitian lebih lanjut masih diperlukan.

  • Meningkatkan fungsi ginjal

Makan biji pepaya sudah terbukti dapat melindungi, serta menjaga kesehatan dan fungsi ginjal.

Bahkan, salah satu penelitian yang melibatkan hewan pengerat menunjukkan bahwa ekstrak biji pepaya dapat membantu untuk mencegah kerusakan ginjal. Namun, penelitian serupa pada manusia masih diperlukan.

Baca juga: Apakah Biji Pepaya Bisa Menurunkan Kadar Gula? Berikut Penjelasannya…

  • Menurunkan risiko kanker

Kandungan nutrisi dan antioksidan pada biji pepaya bisa membantu untuk menurunkan risiko kanker.

Beberapa penelitian juga sudah membuktikan bahwa biji pepaya bisa mengurangi inflamasi dan mencegah perkembangan sel kanker.

  • Meningkatkan kesehatan pencernaan

Biji pepaya kaya akan serat yang bisa mendukung kesehatan pencernaan sehingga risiko sembelit bisa berkurang.

Tidak hanya itu, kandungan serat pada biji pepaya juga bisa menurunkan risiko penyakit radang usus, mengurangi gejala wasir, dan mencegah pembentukan tukak lambung.

  • Menurunkan berat badan

Kandungan serat pada pepaya tidak hanya bisa mendukung kesehatan pencernaan, tetapi juga membantu untuk mengeluarkan racun di dalam tubuh.

Halaman:
3
Komentar
air rebusan daun pepaya telah diteliti secara ilmiah ternyata bs mengatasi kanker sehingga byk dipakai di australia dan eropa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
China Bisa Bikin Rugi AS Lewat Perang Dagang
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau