- Perhatikan kebersihan dalam pengolahan dan penyajian makanan.
- Hindari penggunaan bumbu penyedap seperti MSG, kenalkan rasa gurih dari kaldu ayam /daging/ ikan atau keju.
- Hindari terlalu banyak memberikan gula dan garam
- Variasikan hidangan makanan, baik dari pilihan bahan maupun penyajian. Variasikan lauk-pauknya sehingga membangkitkan selera makan anak serta tak merasa bosan.
- Beri anak makanan sesuai jumlah kebutuhan energinya agar tak terjadi kegemukan ataupun kekurangan gizi.
- Pemberian makanan camilan harus dibatasi karena bisa mengganggu nafsu makannya di waktu makan siang dan makan malam. Hindari memberi makanan dekat dengan waktu makan utama.
- Perhatikan kebersihan alat makan, mengajak anak makan bersama anggota keluarga lain.
- Kenali jenis makanan yang menyebabkan anak mengalami alergi. Bila ditemui masalah seperti alergi, intoleransi makanan , dan lain-lain, konsultasikan hal ini dengan dokter.