Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/03/2020, 20:30 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Kadar yang lebih tinggi daripada normal menunjukkan adanya gangguan fungsi kerja kelenjar prostat, baik yang dikarenakan oleh adanya inflamasi, adanya kanker prostat, atau tumor lainnya.

5. Melakukan olahraga teratur

Selain meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darah, olahraga juga bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan reproduksi.

Olahraga ini dianjurkan bisa dilakukan secara rutin setidaknya 30 menit per hari agar mendapatkan efek positif pada kesehatan reproduksi.

6. Hindari rokok

Merokok termasuk masalah tingkah laku utama yang dapat memengaruhi kesehatan reproduksi. Perokok kronis diketahui memiliki kualitas dan kuantitas sperma yang rendah

7. Hindari minum alkohol

Minum alkohol secara berlebihan telah terbukti bisa memengaruhi kesehatan mental dan tubuh.

Fungsi testis untuk memproduksi sperma dan hormon diyakini akan tertanggung jika para pria rutin mengonsumsi alkohol.

8. Berperilaku seksual secara sehat

Berperilaku seksual yang sehat dengan menghindari aktivitas seksual berisiko untuk menghindari penyakit infeksi menular seksual (IMS).

Baca juga: Waspada Kutil Kelamin (1): Gejalanya Kerap Tak Disadari

9. Makan bergizi

Untuk menjaga kesehatan reproduksi, para pria dianjurkan untuk mempertahankan diet yang bergizi sehat dan seimbang, terutama dengan mengurangi konsumsi lemak dan meningkatkan konsumsi serat.

10. Hindari stres

Menghindari stres dan memberikan waktu yang cukup untuk beristirahat dengan tidur secara teratur setidaknya 7-8 jam sehari baik dilakukan.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau