Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/06/2020, 16:04 WIB

KOMPAS.com - Virus corona penyebab penyakit Covid-19 bisa menjangkiti siapa saja, tak terkecuali anak-anak.

Melansir Kid's Health, berkaca dari kasus Covid-19 pada anak-anak, kebanyakan anak-anak tertular virus corona dari orang yang tinggal serumah atau anggota keluarganya.

Di beberapa kasus, virus ini menyebabkan dampak infeksi yang lebih ringan pada anak-anak ketimbang orang berusia lanjut.

Kendati demikian, anak positif Covid-19 ada juga yang mengalami infeksi serius sampai meninggal dunia.

Baca juga: Waspada, Puncak Kedua Pandemi Corona yang Lebih Bahaya

Gejala virus corona pada anak

Melansir laman resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), tanda dan gejala Covid-19 pada anak sulit dibedakan dari penyakit saluran pernapasan karena penyebab lain.

Gejala infeksi virus corona bisa berupa batuk dan pilek seperti penyakit selesma.

Penyakit yang menyerang saluran pernapasan ini bisa berbahaya apabila menyerang paru-paru. Yakni, memicu radang paru-paru atau pneumonia.

Gejala pneumonia di antaranya demam, batuk, dan kesulitan bernafas yang ditandai dengan nafas cepat dan sesak nafas.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Masker serta Face Shield untuk Cegah Corona

Untuk mengetahui napas anak cukup cepat atau tidak, Anda bisa menghitung jumlah pernapasan dalam waktu satu menit. Napas dikatakan cepat apabila intensitas napas:

  • Usia 0 sampai kurang dari 2 bulan: 60 kali per menit atau lebih
  • Usia 2 sampai kurang dari 12 bulan: 50 kali per menit atau lebih
  • Usia 1 sampai kurang dari 5 tahun: 40 kali per menit atau lebih

Saat menghitung jumlah napas anak, Anda diimbau memperhatikan tanda sesak seperti tarikan dinding dada (chest indrawing).

Sementara itu, NHS mencatat beberapa gejala utama virus corona, di antaranya:

  • Suhu tubuh tinggi atau demam
  • Batuk terus-menerus (batuk tanpa jeda lebih dari satu jam atau batuk yang intens selama 24 jam)
  • Tidak peka rasa dan bau

Baca juga: Pakai Masker untuk Cegah Corona Tak Bikin Keracunan Karbon Dioksida

Bahaya komplikasi infeksi virus corona pada anak

ilustrasi infeksi virus corona pada anakShutterstock/L Julia ilustrasi infeksi virus corona pada anak
Melansir Harvard Health Publishing (14/5/2020), sejumlah anak positif Covid-19 dilaporkan mengalami komplikasi infeksi virus corona yang berbahaya.

Oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS, kondisi ini disebut sindrom inflamasi multisistem pada anak.

Komplikasi berupa peradangan ini dapat menyebabkan berbagai masalah, termasuk menyerang jantung, menyebabkan kegagalan organ, dan bisa mengancam jiwa.

Pasalnya, peradangan dapat membatasi aliran darah, merusak jantung, ginjal, dan organ vital lainnya.

Laporan awal sempat menyebut gejala sindrom inflamasi multisistem pada anak mirip kawasaki disease (penyakit kawasaki).

Penyakit kawasaki adalah peradangan yang bisa menimbulkan masalah pada jantung.

Seiring berjalannya waktu, ahli menyimpulkan penyakit kawasaki berbeda dari komplikasi Covid-19 pada anak ini.

Baca juga: Gejala Infeksi Virus Corona Bisa Berbeda, Tergantung Daya Tahan Tubuh

Sementara, para ahli menyimpulkan sindrom inflamasi multisistem pada anak kemungkinan merupakan reaksi tubuh terhadap infeksi virus corona.

Namun, para ahli masih mencari jawaban mengapa di beberapa kasus sindrom inflamasi multisistem pada anak ternyata penderitanya negatif Covid-19.

Akan tetapi, para orangtua perlu waspada jika putra atau putrinya mengalami sindrom inflamasi multisistem pada anak.

Beberapa gejala sindrom inflamasi multisistem pada anak di antaranya:

  • Demam lebih dari beberapa hari
  • Ruam
  • Konjungtivitis (kemerahan pada bagian putih mata)
  • Sakit perut
  • Muntah dan atau diare
  • Kelenjar getah bening di leher bengkak
  • Bibir merah dan pecah-pecah
  • Lidah lebih merah dari biasanya, terlihat seperti stroberi
  • Tangan atau kaki bengkak
  • Lekas marah, mengantuk, lemah sepanjang hari

Baca juga: Bisakah AC Jadi Sarana Penularan Virus Corona?

Gejala sindrom inflamasi multisistem pada anak di atas bisa mirip penyakit lain.

Misalkan, radang tenggorokan dapat menyebabkan demam, ruam, pembengkakan kelenjar getah bening, dan lidah memerah.

Sakit perut, muntah, dan diare juga bisa dipicu beragam virus dan bakteri.

Sebelum membuat diagnosis sindrom inflamasi multisistem pada anak, dokter umumnya tidak hanya melihat gejala.

Namun, dokter juga melakukan pemeriksaan fisik serta tes medis untuk memeriksa peradangan dan mengamati fungsi organ.

Sindrom inflamasi multisistem pada anak ini kasus langka yang dialami pasien Covid-19.

Jika anak mengalami gejala virus corona di atas, orangtua jangan buru-buru panik.

Namun, ada baiknya orangtua tidak abai dan tetap waspada demi keselamatan anak.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+