Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/07/2020, 13:31 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber Health Line,

KOMPAS.com – Dalam kuliner internasional, bawang bombai (Allium cepa) lebih populer ketimbang bawang merah. Tapi, di Indonesia terjadi sebaliknya.

Dalam kuliner Tanah Air, bawang merah lebih sering digunakan dibandingkan bawang bombai.

Bawang bombai biasanya hanya dipakai untuk masakan Eropa, India, Arab, atau Cina yang sudah diadaptasi dengan selera lidah orang Indonesia.

Baca juga: 10 Manfaat Kacang Tanah untuk Kesehatan

Secara umum, bawang bombai yang kerap digunakan terdiri dari dua jenis, yakni bawang bombai merah dan bawang bombai kuning.

Bawang bombai merah memiliki umbi dan kulitnya berwarna merah. Sedangkan, umbi bawang bombai kuning berwarna kuning pucat dan kulitnya berwarna cokelat.

Di Indonesia, bawang bombai kuning bisa dengan mudah ditemukan di pasaran. Sementara, bawang bombai merah sangat jarang tersedia.

Kandungan gizi bawang bombai

Selain memiliki aroma yang khas dan dapat membuat masakan terasa lebih sedap, bawang bombai ternyata memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.

Jadi, memasukkan bawang bombai ke dalam menu masakan adalah pilihan yang tepat.

Melansir USDA Nutrient, berikut ini adalah kandungan gizi bawang bombai dalam 100 gram bahan:

  • Air 89,11 g
  • Energi 40 kcal
  • Protein 1,1 g
  • Lemak 0,10 g
  • Abu 0,35 g
  • Karbohidrat 7.34 g
  • Serat 1,7 g
  • Gula total 4,24 g
  • Kalsium 23 mg
  • Zat besi 0,21 mg
  • Magnesium 10 mg
  • Fosfor 29 mg
  • Kalium 146 mg
  • Natrium 4 mg
  • Seng 0,17 mg
  • Tembaga 0,039 mg
  • Mangan 1,129 mg
  • Fluor 1,1 mg
  • Selenium 0,15 mg
  • Vitamin C 7,4 mg
  • Vitamin B1 0,046 mg
  • Vitamin B2 0,116 mg
  • Vitamin B3 0,123 mg
  • Vitamin B5 0,126 mg
  • Vitamin B6 0,120 mg
  • Folat 19 mcg
  • Kolin 6,1 mcg
  • Vitamin E 0,02 mcg
  • Vitamin K 0,4 mcg

Baca juga: Jangan Disepelekan, Ini 6 Manfaat Luar Biasa Konsumsi Bawang Putih

Manfaat bawang bombai untuk kesehatan

Oleh karena kandungan gizinya, bawang bombai memiliki banyak manfaat kesehatan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com