Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beda Gejala Sakit Perut Akibat Virus dan Keracunan Makanan

Kompas.com - 25/10/2020, 07:05 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Virus perut dapat menyebar dengan beberapa cara berbeda, seperti:

  • Makan makanan atau minum cairan yang telah terkontaminasi virus
  • Melakukan kontak mulut langsung atau tidak langsung dengan orang yang terinfeksi atau permukaan dengan virus di atasnya

Virus juga mendiami muntahan dan kotoran orang yang terinfeksi.

Baca juga: 12 Makanan yang Baik untuk Pencernaan

Keracunan makanan

Kontaminasi silang sering menjadi penyebab keracunan makanan, di mana organisme berbahaya berpindah dari satu permukaan ke permukaan lainnya.

Makanan mentah dan siap makan, seperti salad, sangat berisiko terkontaminasi kuman penyebab keracunan makanan.

Bakteri dapat berkembang pesat jika berbagai makanan, sererti daging, produk susu, dan saus tidak disimpan pada suhu yang tepat.

Bakteri dan organisme berbahaya lainnya menghasilkan zat beracun yang dapat menyebabkan radang usus saat dimakan.

Kontaminasi juga bisa terjadi di rumah jika daging mentah tidak ditangani atau dimasak dengan benar.

Salmonella dan E. coli adalah dua jenis bakteri umum yang terkait dengan keracunan makanan.

Baca juga: Penyebab Diare pada Anak dan Cara Mengatasinya

Beda gejala sakit perut akibat virus dengan keracunan makanan

Mearangkum Health Line, tanda atau gejala sakit perut karena virus dan keracunan makanan sebenarnya susah dibedakan.

Berikut ini adalah beberapa kemungkinan gejalanya:

Gejala virus perut

Jika Anda mengalami sakit perut akibat virus viral gastroenteritis, Anda mungkin mengalami satu atau lebih gejala berikut ini:

  • Diare
  • Kram perut atau usus
  • Mual
  • Muntah
  • Demam
  • Penurunan berat badan
  • Nyeri sendi
  • Nyeri otot
  • Haus
  • Sakit kepala
  • Malaise umum, yakni merasa tidak nyaman, badan pegal-pegal, dan lelah tanpa sebab yang jelas

Orang dengan virus perut biasanya mengembangkan gejala sakit perut dalam waktu 24 hingga 72 jam setelah terpapar virus.

Baca juga: 16 Penyakit pada Manusia yang Disebabkan oleh Virus

Banyak kasus sakit perut sembuh dalam beberapa hari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com