Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/11/2020, 14:04 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com – Jika Anda menderita diabetes tipe 2, risiko Anda mengembangkan masalah kesehatan yang mengancam jiwa, seperti penyakit jantung, stroke, dan sakit ginjal menjadi semakin besar.

Dalam sebuah laporan yang disajikan Diabetes UK pada 2010, bahkan disampaikan bahwa diabetes tipe 2 dapat menurunkan harapan hidup hingga 10 tahun.

Sementara, penyakit diabetes tipe 1 bisa mengurangi harapan hidup penderita rata-rata hingga 20 tahun.

Baca juga: Berapa Kadar Gula Darah Normal dalam Tubuh?

Tapi, itu tentu tidak berarti Anda tidak bisa melakukan apa pun untuk memperbaiki keadaan.

Ada beberapa hal yang dapat Anda kerjakan untuk membantu meminimalkan faktor risiko mengalami komplikasi diabetes, meningkatkan umur panjang, serta meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan secara umum.

Berikut beberapa tipsnya:

1. Ubah pola makan

Merangkum Health Line, pola makan yang sehat adalah langkah pertama untuk mengurangi faktor risiko penyakit jantung seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan gula darah yang tidak seimbang.

Jadi, cobalah untuk merencanakan semua makanan Anda sebelumnya.

Pastikan masing-masing memiliki keseimbangan yang sehat antara sayuran, buah-buahan, lemak, karbohidrat, dan protein.

Lakukan yang terbaik untuk menghilangkan kelebihan natrium, lemak, dan gula dari makanan Anda.

Salah satu cara mudah untuk melakukannya adalah dengan memilih opsi gandum utuh dan rendah lemak jika memungkinkan.

Baca juga: 11 Makanan Pantangan Diabetes yang Perlu Dihindari

Pilihlah daging tanpa lemak dan tanpa kulit seperti unggas dan ikan daripada daging merah atau bacon.

Seain itu, pastikan Anda untuk menghindari minuman manis seperti soda dan jus, kecuali Anda membutuhkannya untuk meningkatkan kadar gula darah.

2. Lebih banyak berolahraga

Cara hebat lainnya untuk meningkatkan umur panjang dan melindungi diri dari penyakit jantung adalah menjadikan olahraga sebagai bagian dari rutinitas harian Anda.

Penderita diabetes direkondasikan untuk melakukan olahraga setidaknya dua setengah jam latihan aerobik intensitas sedang setiap minggu.

Aerobik intensitas sedang termasuk jalan cepat, bersepeda, dan berkebun.

Baca juga: Bagaimana Olahraga yang Tepat untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com