Lalu, dengan gosokkan ke bibir dan tunggu hingga lima menit.
Setelah itu, bilas dengan air bersih dan keringkan.
Lakukan rutinitas ini sebelum menggunakan pelembap bibir.
Studi berjudul “Aloesin and arbutin inhibit tyrosinase activity in a synergistic manner via a different action mechanism” mengungkapkan bahwa senyawa dalam lidah buaya dapat menghambat produksi melanin.
Oleskan selapis tipis gel lidah buaya segar ke bibir setiap hari.
Setelah kering, bilas dengan air hangat.
Merangkum jurnal berjudul “Inhibitory Effect of an Ellagic Acid-Rich Pomegranate Extract on Tyrosinase Activity and Ultraviolet-Induced Pigmentation”, diketahui bahwa ekstrak buah delima dapat meringankan hiperpigmentasi kulit.
Caranya, buatlah pasta dari campuran 1 sendok makan biji delima, 1 sendok teh air mawar, dan 1 sendok makan krim susu segar.
Baca juga: 9 Cara Menghilangkan Bibir Hitam Secara Alami
Kemudian, pijat lembut pasta tersebut ke bibir selama sekitar tiga menit, lalu bilas dengan air dingin.
Lakukan rutinitas ini setiap hari.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.