Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telinga Berdenging Bisa Jadi Gejala Penyakit Apa Saja?

Kompas.com - 22/07/2021, 20:42 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

4. Gangguan sendi temporomandibular

Sendi temporomandibular berada di rahang bawah yang terhubung ke tengkorak, tepatnya berada di depan telinga.

Kerusakan otot, ligamen, atau tulang rawan di seputar sendi temporomandibular bisa menyebabkan gejala telinga berdenging.

Kondisi tersebut dipengaruhi posisi sendi yang berdekatan dengan sistem pendengaran dan terkoneksi dengan saraf di telinga.

Selain telinga berdenging, penderita gangguan sendi temporomandibular biasanya juga merasakan gejala sakit pada wajah, susah menggerakkan rahang, dan terdengar suara mirip letupan saat bicara atau makan.

Baca juga: Cara Mengeluarkan Hewan dari Dalam Telinga

5. Sinus tertekan

Hidung tersumbat akibat pilek, flu, atau infeksi yang menyerang sinus dapat memicu tekanan pada telinga bagian tengah. Kondisi tersebut bisa menyebabkan telinga berdenging,

Selain penyakit, sinus juga bisa tertekan ketika seseorang menyelam di lautan dalam atau berada di ketinggian yang ekstrem.

6. Penyebab lainnya

Di luar kondisi di atas, telinga berdenging juga bisa jadi gejala gangguan tiroid, penyakit autoimun, gangguan pembuluh darah, dan tumor.

Untuk mengetahui dengan pasti akar penyebab telinga berdenging, coba konsultasikan dengan dokter. Tinnitus biasanya sembuh setelah akar penyakit mendasar diobati.

Baca juga: 10 Warna Kotoran Telinga dan Artinya Bagi Kesehatan Kita

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau