KOMPAS.com – Berbagai kondisi yang bisa menjadi penyebab gula darah naik penting diketahui terutama oleh para penderita diabetes.
Diabetes adalah penyakit yang menyebabkan glukosa darah mencapai tingkat yang berbahaya.
Jika seseorang tidak mengontrol kadar gula darah ini, komplikasi dapat berkembang.
Baca juga: Berapa Kadar Gula Darah Normal dalam Tubuh?
Orang dengan diabetes perlu memantau kadar gula darah dengan hati-hati untuk menghindari lonjakan.
Seperti diketahui, glukosa berasal dari makanan.
Glukosa adalah gula sederhana yang berfungsi sebagai sumber energi utama bagi tubuh.
Pada kondisi normal, pankreas dapat mengeluarkan hormon insulin yang berfungsi untuk membuat sel lebih sensitif terhadap glukosa. Sel-sel kemudian menarik glukosa dari darah, mengurangi dampak lonjakan gula darah.
Tapi pada orang dengan diabetes, pankreas tidak dapat memproduksi insulin atau sel-sel mengembangkan resistensi terhadap insulin. Akibatnya, glukosa tetap berada dalam darah, menjaga kadar gula darah tetap tinggi.
Kadar glukosa darah tinggi yang terus-menerus dapat menyebabkan komplikasi diabetes, termasuk kerusakan saraf, kehilangan penglihatan, kerusakan ginjal, masalah ginjal, dan peningkatan risiko penyakit kardiovaskular.
Orang dengan diabetes harus sangat berhati-hati dalam menjaga kadar gula darah mereka di bawah kontrol dan menghindari lonjakan gula darah.
Baca juga: Memahami Hubungan Gula Darah dan Insulin
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.