Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 09/11/2021, 21:03 WIB

KOMPAS.com - Salah satu cara mengatasi mual secara alami yakni dengan mengonsumsi beberapa makanan tertentu.

Apabila memilih asupan yang tidak tepat, salah-salah perut justru semakin ingin muntah.

Mual biasanya dialami orang yang hamil, tidak enak badan, stres, terkena infeksi, gangguan pencernaan, efek samping obat, atau sebab lainnya.

Berikut beberapa rekomendasi makanan penghilang mual sampai kapan perlu waspada dengan mual.

Baca juga: 5 Obat Mual Alami

Makanan penghilang mual

Melansir Everyday Health, ada beberapa makanan penghilang mual yang dapat dikonsumsi saat keinginan muntah muncul, antara lain:

  • Apel

Makanan kaya serat yang renyah saat dikunyah ini membantu meringankan gangguan pencernaan dan mengatasi mual. Jika tidak suka apel, pilih buah pir, atau sayuran mentah sebagai penggantinya.

  • Biskuit

Pilih jenis biskuit yang rasanya cenderung tawar, tidak berbau, dan tidak memiliki rasa yang kuat untuk obat mual alami. Konsumsi makanan ini sebelum mual muncul ketika perut kosong.

  • Jahe

Jahe termasuk makanan penghilang rasa mual yang ampuh, terutama untuk ibu hamil. Tambahkan sedikit jahe ke dalam makanan atau minuman saat mual menyerang.

  • Kacang

Kekurangan protein bisa memperburuk mual. Untuk itu, konsumsi makanan tinggi protein yang sehat seperti kacang. Namun, hindari makan kacang apabila mual disebabkan infeksi virus.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Mual saat Perut Kosong

  • Kaldu ayam

Orang yang mual sebaiknya menghindari makanan tinggi lemak. Untuk mencukupi kebutuhan tubuh, coba seruput kaldu ayam. Upayakan kaldu ayam ini tidak ditambahi banyak penyedap atau punya rasa yang kuat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+