Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu Hamil Berisiko Terkena Wasir, Kenali Gejala dan Penyebabnya

Kompas.com - 22/12/2021, 18:00 WIB
Galih Pangestu Jati

Penulis

Gejala wasir eksternal mungkin termasuk:

  • gatal di sekitar anus
  • benjolan keras yang menyakitkan di dekat anus
  • sakit anus atau nyeri yang memburuk saat duduk

Wasir bisa berdarah atau menjadi lebih menyakitkan jika seseorang mengejan atau memperparahnya terlalu banyak.

Gejala mungkin hilang setelah beberapa hari.

Baca juga: Mual Muntah Tanda Kehamilan, Apakah Bisa Jadi Berbahaya?

Penyebab wasir pada ibu hamil

Ketika vena berfungsi secara normal, darah akan mengalir melaluinya.

Berat dan tekanan ekstra pada panggul dapat menyebabkan pembuluh darah membengkak di tubuh bagian bawah yang menyebabkan masalah yang tidak menyenangkan, salah satunya wasir.

Wasir umum terjadi selama kehamilan dan menurut OWH, penyebabnya adalah sebagai berikut:

  • tekanan dari peningkatan berat janin dan rahim yang sedang berkembang di panggul
  • peningkatan volume darah
  • sembelit

Menurut Institut Nasional Diabetes dan Pusat Informasi Kesehatan Penyakit Pencernaan dan Ginjal, penyebab umum lain dari wasir meliputi:

  • sembelit kronis
  • mengejan saat buang air besar
  • diet rendah serat
  • duduk di toilet untuk waktu yang lama
  • mengangkat benda berat
  • melemahnya jaringan pendukung di sekitar anus
  • kehamilan

Baca juga: Cara Mengatasi Kaki Bengkak selama Kehamilan

Mengatasi wasir pada ibu hamil

Wasir karena kehamilan secara bertahap dapat sembuh dengan sendirinya setelah melahirkan.

Namun, seorang wanita yang sedang hamil dapat meredakan gejalanya dengan:

  • mengonsumsi lebih banyak serat dalam makanan mereka
  • melakukan latihan Kegel
  • berbaring di sisi kiri
  • menggunakan bantal donat
  • mengkonsumsi suplemen serat
  • menggunakan pelunak feses
  • minum obat pencahar ringan
  • kompres es atau kompres dingin
  • mengoleskan witch hazel ke wasir luar menggunakan kain kasa atau kapas

Seorang wanita hamil juga dapat melakukan sitz bath, yakni terapi air hangat yang dilakukan untuk merawat dan membersihkan area di sekitar anus dan vagina.

Sitz bath dapat membantu meringankan gejala wasir, sebelum dan sesudah melahirkan.

Jika ingin meminum obat, wanita hamil harus berbicara dengan dokter mereka tentang obat yang aman untuk mereka gunakan.

Jika seorang wanita hamil mengalami pendarahan dalam jumlah besar, penyedia layanan kesehatan mungkin menyarankan balutan dubur, yang merupakan pembalut internal.

Dalam beberapa kasus, dokter mungkin merekomendasikan operasi untuk menghilangkan wasir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau