KOMPAS.com - Menguatkan imun tubuh keluarga di tengah pandemi Covid-19 yang masih berlanjut saat ini adalah hal penting.
Untungnya, tidak sulit untuk menemukan bahan alami yang bisa menguatkan imun.
Salah satunya adalah bawang putih yang umumnya ada di dapur kita.
Baca juga: 6 Kebiasaan yang Dapat Menurunkan Imun Tubuh
Mengutip Times of India, bawang putih adalah herbal super yang mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti:
Sementara, yang membuat bawang putih berkhasiat untuk menguatkan imun tubuh adalah kandungan Allicin di dalamnya.
Mengutip Verywell Health, Allicin adalah senyawa yang dapat membantu meredakan peradangan dan memblokir radikal bebas yang merusak sel dan jaringan di tubuh.
Senyawa tersebut diduga mendukung kesehatan imun tubuh dengan menangkal agen penyebab penyakit, seperti virus dan jamur.
Banyak penelitian telah menunjukkan bahwa allicin dalam bawang putih dapat mendukung kesehatan dengan berbagai cara.
Baca juga: Kenali Sistem Imun Kita, Bagian, Cara Kerja, dan Penyakitnya
Mengutip Everyday Health, makan bawang putih dapat meningkatkan jumlah sel T untuk melawan virus dalam aliran darah.
Sel T atau limfosit T adalah kelompok sel darah putih yang memainkan peran utama pada imun seluler.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.