Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mengangkat Sel Kulit Mati di Wajah secara Aman

Kompas.com - 31/03/2022, 08:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Cara mengangkat sel kulit mati di wajah tak boleh asal-asalan atau sembarangan.

Apabila dilakukan dengan cara yang tidak tepat, eksfoliasi atau proses pengangkatan sel kulit mati justru bisa memicu jerawat sampai merusak kulit.

Sebelum mengenali beberapa cara menghilangkan sel kulit mati di wajah yang aman dan benar, kenali dulu manfaatnya.

Baca juga: 5 Manfaat Masker Tomat, Atasi Jerawat sampai Angkat Sel Kulit Mati

Manfaat mengangkat sel kulit mati di wajah

Dilansir dari Women’s Health, eksfoliasi atau perawatan mengangkat sel kulit di wajah memiliki beberapa manfaat, seperti:

  • Menghilangkan kotoran yang menempel di kulit wajah
  • Membantu mencerahkan kulit wajah
  • Membuat produk perawatan kulit bisa menembus lapisan dalam kulit, sehingga lebih efektif bekerja
  • Mencegah kulit terlihat kusam
  • Merangsang regenerasi atau pergantian kulit

Perawatan mengangkat sel kulit mati ini sangat bermanfaat, terutama seiring bertambahnya usia dan proses pergantian sel kulit mulai melambat.

Baca juga: 7 Bahan Masker Organik untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara mengangkat sel kulit mati di wajah secara aman

Ada beberapa cara menghilangkan sel kulit mati di wajah secara aman yang bisa dijajal, antara lain:

  • Pilih metode eksfoliasi sesuai jenis kulit

Perlu diketahui, ada dua jenis eksfoliasi yang bisa dilakukan. Yakni dengan alat seperti handuk kecil, sikat khusus wajah, atau scrub.

Selain itu, ada juga eksfoliasi dengan produk perawatan kulit dengan kandungan asam alfa, beta hidroksi, asam salisilat, atau asam glikolat.

Dilansir dari laman resmi American Academy of Dermatology Association, pemilik wajah dengan jenis kulit kering, sensitif, atau berjerawat disarankan mengangkat sel kulit mati dengan handuk lembut atau produk eksfoliasi yang ringan.

Untuk kulit berminyak tapi tidak bermasalah, Anda boleh menggunakan alat eksfoliasi, scrub, atau produk perawatan untuk mengangkat sel kulit mati.

  • Lakukan perawatan dengan lembut

Saat menggunakan scrub atau produk perawatan eksfoliasi, lakukan dengan lembut dan menggunakan gerakan melingkar.

Lakukan perawatan ini selama sekitar 30 detik, baru bilas dengan air hangat. Jangan menggunakan air panas karena kulit cenderung lebih sensitif.

Jika menggunakan kuas atau spons, sapukan kuas atau alat lain secara berlahan-lahan.

Baca juga: 7 Penyebab Bruntusan di Wajah dan Cara Menghilangkannya

  • Jangan lupa gunakan pelembap

Perawatan eksfoliasi bisa membuat kulit wajah lebih kering. Untuk itu, segera oleskan pelembap setelah sel kulit mati di wajah terangkat.

Dengan begitu, kulit wajah tetap terjaga kelembapannya dan kulit tetap sehat setelah eksfoliasi.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau