Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Biasa, 4 Cara Ini Terbukti Dapat Membakar Kalori

Kompas.com - 10/09/2022, 19:30 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Efek ini sudah diteliti dan dimuat dalam Obesity Journal pada tahun 2016.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mengunyah permen karet bisa membakar kalori lebih banyak setelah makan jika dibandingkan dengan yang tidak mengunyah permen karet.

Meskipun begitu, Healthline menyarankan untuk memilih permen karet yang tidak mengandung gula tambahan untuk melindungi kesehatan gigi.

  • Selalu bergerak

Olahraga memang merupakan salah satu cara yang paling ampuh untuk membakar kalori yang berlebihan di dalam tubuh.

Namun ternyata, beberapa hal sederhana juga bisa membantu untuk membakar lemak.

Gerakan-gerakan kecil atau fidgeting dijelaskan oleh Healthline bisa membantu dalam meningkatkan kecepatan metabolisme tubuh.

Gerakan-gerakan kecil tersebut bisa berupa menggerak-gerakkan kaki ketika duduk, mengetuk-ngetukkan tangan ke meja, hingga bermain dengan aksesoris yang ada di tangan, seperti cincin atau gelang.

Menurut penelitian di dalam American Journal of Clinical Nutrition pada tahun 2000, menunjukkan bahwa gerakan kecil tersebut bisa dilakukan ketika duduk atau berdiri dan akan membantu membakar kalori sebesar lima hingga enam persen lebih banyak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau