Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/09/2022, 05:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Kekurangan vitamin A bisa membuat kesehatan tulang yang buruk.

Sehingga, orang yang memiliki kadar vitamin A dalam darah rendah, lebih berisiko mengalami patah tulang.

Meta-analisis studi observasional menemukan bahwa orang dengan jumlah vitamin A total tertinggi dalam makanan mereka memiliki 6 persen penurunan risiko patah tulang.

Namun, kadar vitamin A yang rendah bukan satu-satunya penyebab dalam masalah kesehatan tulang tersebut.

Baca juga: 5 Manfaat Vitamin D yang Sayang Dilewatkan

6. Mendukung reproduksi

Manfaat vitamin A sangat penting untuk menjaga sistem reproduksi yang sehat pada pria dan wanita.

Selain itu, memastikan pertumbuhan dan perkembangan normal embrio selama kehamilan.

Studi terhadap tikus menunjukkan bahwa vitamin A dapat memengaruhi reproduksi pria dan wanita.

Jika pria kekurangan vitamin A, perkembangan sel sperma bisa terhambat, sehingga menyebabkan infertilitas.

Jika wanita yang kekurangan vitamin A, kualitas telur akan berkurang dan mempengaruhi implantasi telur di dalam rahim.

Pada wanita hamil, manfaat vitamin A untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan banyak organ dan struktur utama janin, meliputi kerangka, sistem saraf, jantung, ginjal, mata, paru-paru, dan pankreas.

Namun, terlalu banyak vitamin A selama kehamilan dapat berbahaya bagi bayi yang sedang tumbuh karena dapat menyebabkan cacat lahir.

Baca juga: Manfaat Vitamin B3 untuk Tubuh

Sumber makanan

Mengutip Medical News Today, vitamin A memiliki dua bentuk aktif berbeda berdasarkan sumbernya, yaitu retinol dan karotenoid.

Retinol untuk bentuk aktif vitamin A pada sumber makanan hewani, yang meliputi:

  • Jeroan, seperti hati, ampela
  • Ikan berlemak, seperti tuna dan herring
  • Susu dan keju
  • Telur

Karotenoid atau beta-karoten untuk bentuk aktif vitamin A pada sumber makanan nabati.

Karotenoid adalah pigmen jingga yang berkontribusi pada warna buah dan sayuran tertentu.

Ini merupakan bentuk antioksidan vitamin A. Tubuh mengubah karotenoid menjadi retinol sesuai kebutuhan.

Sumber vitamin A dalam bentuk aktif karotenoid, seperti:

  • Labu
  • Wortel
  • Ubi
  • Paprika merah
  • Blewah
  • Aprikot
  • Mangga

Beta-karoten adalah bentuk aktif vitamin A dalam sayuran berdaun hijau tua, seperti:

  • Brokoli
  • Bayam
  • Lobak hijau

Baca juga: Kurang Vitamin B Bisa Picu Depresi? Begini Faktanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau