lmunisasi PCV diberikan sebanyak 3 dosis. Dosis pertama pada usia 2 bulan, dosis kedua usia 3 bulan dan dosis ketiga pada usia 12 bulan. Vaksin yang digunakan aman dan telah direkomendasikan oleh WHO serta telah lulus uji dari BPOM.
WHO merekomendasikan agar bayi menerima ASI eksklusif (minimal 6 bulan dan diteruskan hinggan 2 tahun) untuk membentuk imunitas agar terhindar dari berbagai penyakit termasuk pneumonia.
WHO juga menyarankan agar anak-anak mendapatkan makanan pendamping ASI (MPASI) yang adekuat, tepat, dan aman.
Para orangtua disarankan untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan terhindar dari polusi udara dari asap rokok, asap pembakaran sampah, dan lain sebagainya.
Selalu memantau kebersihan rumah juga menjadi kunci agar anak-anak dan anggota keluarga lainnya terhindar dari berbagai penyakit.
Baca juga: Gejalanya Mirip, Kenali Perbedaan Bronkitis dan Pneumonia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.