KOMPAS.com - Beberapa orang mungkin terbiasa minum air putih sebelum tidur.
Ya, air putih memang merupakan sumber cairan terbaik untuk tubuh. Minum air putih yang cukup dapat menghilangkan dahaga dan mencegah dehidrasi.
Baca juga: 3 Cara Minum Air Putih untuk Menurunkan Berat Badan
Air putih dalam jumlah cukup juga bermanfaat untuk pelumasan sendi dan memecah limbah.
Melihat banyaknya manfaat air putih, tak heran banyak orang sangat menyukai minuman satu ini.
Beberapa orang bahkan menyiapkan air putih di dekat tempat tidur, sehingga dapat meminum cairan tersebut ketika terjaga.
Kendati demikian, kita rupanya tidak dianjurkan minum terlalu banyak air putih sebelum tidur.
Dikutip dari Cleveland Clinic, spesialis sleep disorder, Jessica Vensel Rundo mengatakan, minum banyak air putih sebelum tidur kurang baik untuk tubuh Anda.
Baca juga: 13 Manfaat Minum Air Putih 2 Liter Setiap Hari
Minum air putih dapat menyebabkan kualitas tidur Anda terganggu akibat harus bolak-balik ke toilet untuk buang air kecil.
Gangguan tidur mengakibatkan tubuh tidak dapat beristirahat total. Alhasil, seseorang cenderung lemas, kurang fokus, dan mengantuk pada keesokan harinya.
"Minum air putih membuat tidur Anda terganggu dan membuat Anda sulit memejamkan mata kembali," kata dr. Vensel Rundo kepada Cleveland Clinic.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.