Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Makanan yang Dihindari Penderita Kanker Usus Besar Setelah Operasi

Kompas.com - 05/12/2022, 17:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Penderita kanker usus besar harus memerhatikan pola makan, terutama setelah pengobatan operasi.

Mengutip Cancer Research UK, beberapa makanan yang perlu Anda hindari, salah satunya adalah makanan berserat tinggi.

Penderita kanker usus besar mungkin perlu menjalani diet rendah serat selama sekitar 6 minggu. Setelah itu, asupan serat dapat ditingkatkan secara bertahap.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Usus Besar dari Stadium Awal dan Akhir

Serat dihindari sesaat untuk memudahkan pencernaan penderita usus besar setelah menjalani pengobatan.

Kenapa demikian? Usus besar bertugas menyerap air dan beberapa vitamin dari sisa makanan yang melewatinya.

Jika sebagian usus besar Anda sudah diangkat, feses Anda mungkin menjadi kurang padat hingga menyebabkan diare dan tubuh bisa dehidrasi.

Baca juga: 6 Kebiasaan yang Meningkatkan Risiko Kanker Usus Besar

Apa saja makanan yang harus dihindari?

Mengutip Health Grades, berikut daftar jenis makanan yang perlu dihindari penderita kanker usus besar setelah pengobatan:

  • Makanan kaya serat

Makanan kaya serat bisa sangat sulit dicerna oleh usus Anda yang sudah melalui operasi kanker.

Sehingga, Anda perlu mengurangi makanan tinggi serat, seperti:

  • Biji-bijian utuh
  • Buah-buahan mentah
  • Sayuran mentah

Anda bisa makan makanan itu dengan cara dikupas kulitnya dan diolah dahulu untuk mengurangi seratnya.

  • Makanan berlemak dan produk hewani

Setelah operasi kanker usus besar, makanan tinggi lemak juga bisa mengganggu sistem pencernaan Anda.

Misalnya, makanan berlemak dapat memperparah diare karena sulit dicerna.

Makan makanan nabati dapat lebih baik untuk mengatasi kondisi Anda pasca pengobatan kanker usus besar. Banyak penelitian yang mendukung hal ini.

Makanan belemak dan produk hewani, meliputi:

  • Aneka gorengan
  • Daging merah

Baca juga: 6 Pengobatan Kanker Usus Besar Stadium 4

  • Protein olahan

Tubuh Anda membutuhkan protein untuk membangun kembali otot dan memberi Anda energi setelah menjalani pengobatan kanker usus besar.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau