Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Cara Mengobati Pneumonia secara Alami, Perawatan Medis, dan Obat

Kompas.com - 15/12/2022, 18:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Batuk yang tidak kunjung sembuh yang disertai dengan rasa nyeri di dada bisa menjadi gejala pneumonia.

Dilansir dari Johns Hopkins Medicine, pengobatan pneumonia perlu disesuaikan akar penyebab pneumonia.

Baca juga: Mengenal Gejala Pneumonia dan Kapan Harus ke Dokter

Di beberapa kasus, pneumonia ringan biasanya bisa diobati di rumah. Namun, untuk kasus pneumonia parah, penderita memerlukan tindakan medis dan dirawat di rumah sakit. Ketahui cara mengobati pneumonia berikut ini.

Cara mengobati pneumonia secara alami dan medis

Ada beberapa cara mengobati pneumonia secara alami, perawatan medis, atau dengan obat. Disarikan dari Mayo Clinic, Healthline, dan Cleveland Clinic, berikut beberapa di antaranya:

  • Terapi antibiotik

Antibiotik adalah jenis obat pneumonia yang disebabkan oleh bakteri. Sebelum memberikan obat antibiotik, dokter biasanya akan memeriksa jenis bakteri penyebab pneumonia, sehingga bisa diberikan jenis antibiotik yang paling tepat.

Hindari sembarangan minum antibiotik tanpa petunjuk dari dokter. Apabila sembarangan diminum, penderita bisa mengalami resistensi antibiotik. Kondisi ini membuat bakteri kebal obat dan penyakit infeksi bakteri lebih susah diobati.

  • Minum obat batuk

Pemberian obat batuk akan meringankan gejala batuk-batuk yang muncul, sehingga penderita bisa beristirahat dengan baik. Penggunaan obat batuk yang banyak dijual secara bebas juga diperbolehkan asalkan penggunaannya disesuaikan dengan dosis yang dianjurkan.

  • Konsumsi obat penghilang rasa sakit atau penurun demam

Jika gejala yang muncul adalah demam dan nyeri, maka mengonsumsi aspirin, ibuprofen, dan paracetamol disarankan untuk mengurangi demam dan rasa tidak nyaman yang muncul.

  • Pengobatan antijamur

Pengobatan antijamur akan diberikan untuk mengobati pneumonia yang disebabkan oleh infeksi jamur.

Baca juga: 4 Penyebab Pneumonia Komunitas yang Perlu Diwaspadai

  • Pengobatan antivirus

Pneumonia yang disebabkan oleh virus biasanya bisa sembuh sendiri dan tidak perlu diobati dengan obat tertentu.

Namun, terkadang dokter juga akan memberikan beberapa obat pneumonia untuk mengurangi gejala penyakit dan mempercepat penyembuhan. Obat antivirus tersebut di antaranya oseltamivir, zanamivir, atau peramivir.

  • Terapi oksigen

Pneumonia bisa menyebabkan rasa sesak dan kesulitan bernapas. Dokter biasanya menganjurkan penderita menjalani terapi oksigen untuk mengurangi gejala sesak napas.

  • Pemberian cairan infus

Pemberian cairan infus melalui nadi akan dilakukan ketika penderita mengalami atau untuk menghindari dehidrasi.

  • Mengosongkan cairan di paru-paru

Pneumonia terkadang bisa memicu munculnya cairan di antara paru-paru dan dinding dada, sehingga cairan ini perlu dikosongkan. Cara mengosongkan cairan ini biasanya dengan pemasangan kateter atau melalui prosedur operasi.

Perlu diingat, cara mengobati pneumonia di atas dilakukan setelah dokter mengetahui jenis pneumonia yang menyerang. 

Baca juga: Mengenal Apa itu Pneumonia, Penyebab, dan Gejalanya

  • Konsumsi minuman hangat

Dilansir dari Healthline, minuman hangat memang tidak dapat menyembuhkan pneumonia. Tapi, terapi sederhana ini bisa membantu mengurangi gejala penyakit.

Salah satu yang sering direkomendasikan adalah minum wedang atau minuman hangat, seperti teh peppermint, wedang jahe, atau seduhan chamomile.

  • Berkumur dengan menggunakan air garam.

Kumur dengan larutan air garam juga dapat membantu mengurangi batuk-batuk karena pneumonia. Caranya cukup mudah. Siapkan larutan garam dengan mencampurkan segelas air putih hangat dan satu sendok teh garam. Gunakan untuk kumur beberapa kali sehari.  

  • Banyak istirahat

Cara mengobati pneumonia secara alami yang sering dilupakan yakni cukup istirahat. Meskipun kondisi batuk-batuk membuat susah tidur nyenyak, tapi tetap upayakan untuk banyak beristirahat saat terkena pneumonia.

Istiarahat cukup sangat penting untuk membantu proses penyembuhan ketika penderita terserang penyakit ini. 

Pneumonia bisa menjadi parah ketika tidak langsung diatasi dan bisa memicu komplikasi pada beberapa orang yang mengidap penyakit tertentu, seperti diabetes dan memiliki sistem imun yang lemah.

Segera berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui cara mengobati pneumonia yang sesuai dengan kondisi kesehatan Anda saat merasakan gejala penyakit ini.

Baca juga: 6 Kebiasaan Baik untuk Menurunkan Risiko Demensia pada Usia Muda

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau