Seseorang yang merasa stres cenderung memiliki dorongan untuk mengatasi masalah yang diatasi sehingga bisa lebih dekat dengan orang-orang di sekitarnya.
Sebaliknya, orang-orang yang mengalami burnout cenderung merasa sinis dan frustasi terhadap pekerjaan serta rekan kerja.
Akibatnya, Anda yang mengalami burnout cenderung menarik diri secara emosional dan merasa tidak peduli terhadap pekerjaan serta lingkungan sekitar.
Baca juga: 15 Efek Buruk Stres untuk Kesehatan dan Cara Mencegahnya
Anda yang merasa stres dan bisa memecahkan masalah yang dialami akan menunjukkan performa yang lebih baik daripada sebelumnya.
Namun, penderita burnout biasanya akan mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi, melakukan tugas, atau cenderung tidak kreatif.
Akibatnya, orang-orang yang mengalami burnout cenderung mengalami penurunan performa, baik dalam lingkup pekerjaan, urusan pribadi, atau yang berkaitan dengan keluarga.
Burnout dan stres tidak sama sehingga cara mengatasinya akan berbeda.
Untuk itu, Anda perlu mengenali ciri-ciri yang muncul sehingga bisa tahu apakah kondisi tersebut merupakan stres atau burnout sehingga bisa melakukan tindakan yang diperlukan agar tidak semakin parah.
Baca juga: 4 Efek Positif Melamun, Termasuk Mengurangi Stres
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.