Ini menyebabkan tubuh mengeluarkan keringat berlebih, denyut nadi cepat dan lemah, serta pernapasan cepat.
Baca juga: Penyebab dan 12 Cara Mencegah Biang Keringat saat Cuaca Panas
Heatstroke merupakan penyakit akibat panas yang mengancam jiwa.
Kondisi ini ditandai dengan suhu tubuh Anda naik di atas 41 derajat Celcius dengan cepat dalam hitungan menit.
Fungsi sistem saraf pusat juga berubah, seperti iritabilitas, kebingungan, agresif, hingga kehilangan kesadaran. Kulit Anda juga akan merasakan panas dan kering.
Gejala heatstroke ini sangat parah dan dapat menyebabkan kematian, jika tidak ditangani dengan cepat.
Tubuh manusia berkeringat untuk menjaga diri tetap dingin. Jika suhu dan kelembapan terlalu tinggi, berkeringat tidak cukup efektif.
Penyakit akibat panas mungkin memiliki gejala yang sama dengan demam biasa. Kondisi ini membutuhkan penanganan yang berbeda.
Fokus utama untuk mengatasi penyakit akibat panas adalah menurunkan suhu tubuh secepat mungkin untuk melindungi fungsi otak dan organ vital.
Baca juga: 14 Hal yang Harus Dilakukan saat Cuaca Panas
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya