Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2023, 17:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

Sumber Health.com

KOMPAS.com - Buah melon mengandung beragam nutrisi, mulai dari vitamin C, kalium, hingga serat. Tak heran, buah berbentuk bulat ini memiliki aneka manfaat bagi kesehatan.

Manfaat buah melon yaitu mulai dari menjaga kesehatan kulit, hingga cegah hipertensi karena dapat mengontrol kadar tekanan darah.

Simak lebih lanjut untuk mengetahui fakta nutrisi dan manfaat buah melon yang sayang untuk dilewatkan.

Baca juga: 10 Manfaat Buah Srikaya untuk Kesehatan Tubuh Anda

Fakta nutrisi buah melon

Berikut fakta nutrisi buah melon per 100 gram sebagai berikut:

  • Kalori: 33 gram
  • Lemak: 0,3 gram
  • Natrium: 16 miligram
  • Karbohidrat: 8 gram
  • Gula: 8 gram
  • Serat: 0,9 gram
  • Protein: 0,8 gram
  • Kalium: 267 miligram
  • Kalsium: 9 miligram
  • Vitamin C: 30 miligram
  • Vitamin B6: 0,1 miligram
  • Magnesium: 12 miligram

Beragam nutrisi di atas membuat buah melon memiliki beragam manfaat bagi kesehatan.

Baca juga: Petik Manfaat Buah Mengkudu untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Manfaat buah melon untuk kesehatan

Dikutip dari Health, manfaat buah melon untuk kesehatan, antara lain:

  • Menjaga kesehatan kulit

Kandungan vitamin C dan air yang tinggi pada buah melon dapat memberi manfaat untuk menjaga kesehatan kulit.

Vitamin C dapat mendorong produksi kolagen yang dapat membantu mengencangkan kulit, mencegah penuaan dini, hingga mengatasi kulit kering.

Kemudian, kandungan air pada melon dapat menjaga kelembapan dan membuat kulit tetap kenyal.

  • Menjaga hidrasi tubuh

Melon adalah salah satu buah yang tinggi air sehingga berguna untuk menghidrasi tubuh, terutama di musim panas.

Hidrasi yang cukup membantu menjaga energi tubuh tetap stabil, melancarkan pencernaan, melumasi sendi agar mudah digerakkan, hingga menjaga kesehatan ginjal.

  • Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Vitamin C yang terkandung pada melon juga bermanfaat dalam meningkatkan kekebalan tubuh dengan merangsang produksi sel darah putih.

Baca juga: 10 Manfaat Buah Nanas, Pereda Pilek dan Stres

  • Menangkal radikal bebas

Melon adalah sumber antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas. Seperti diketahui, paparan radikal bebas berefek dalam meningkatkan stres oksidatif dan merusak jaringan tubuh.

  • Mencegah hipertensi

Pola makan kaya buah dan sayuran dapat dijadikan diet untuk mengontrol tekanan darah. Karena itu, buah-buahan seperti melon dapat mencegah risiko hipertensi dan masalah kardiovaskular lainnya.

Setelah mengetahui fakta nutrisi dan manfaat buah melon untuk kesehatan, Anda tak perlu ragu mengonsumsi buah ini.

Anda mungkin perlu berkonsultasi dengan ahli gizi untuk mengetahui porsi buah melon yang bisa dikonsumsi sesuai kebutuhan harian dan kondisi kesehatan Anda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com