KOMPAS.com - Badan lemas dan keringat dingin dapat dipicu oleh respon tubuh terhadap situasi atau masalah kesehatan tertentu, seperti penyakit jantung.
Pada beberapa kasus, badan yang lemas dan disertai dengan keringat dingin bisa jadi merupakan masalah gawat darurat yang perlu segera diatasi secara medis.
Namun selain itu, kondisi ini dapat diatasi dengan menjaga agar kulit tetap bersih dan kering serta menjaga asupan makanan.
Untuk lebih jelasnya, ketahui cara mengatasi badan lemas dan keringat dingin berikut ini.
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Jantung Berdebar Kencang dan Badan Lemas
Dilansir dari Health, keringat dingin dan badan lemas terjadi sebagai respon tubuh terhadap masalah kesehatan tertentu, seperti penyakit jantung.
Namun, keringat dingin juga bisa muncul secara tiba-tiba ketika Anda merasa kedinginan atau ketika menghadapi situasi tertentu.
Keringat dingin dan badan lemas umumnya dapat diatasi dengan menyembuhkan masalah kesehatan yang dialami.
Namun selain itu, melakukan perubahan kebiasaan dapat mengatasi kondisi yang dialami.
Disarikan dari Medical News Today dan WebMD, berikut adalah beberapa cara mengatasi badan lemas dan keringat dingin yang bisa dicoba.
Mandi secara teratur dan menggunakan sabun yang memiliki kandungan antibakteri umumnya dapat mengurangi bau tidak sedap yang dipicu oleh keringat dingin.
Menjaga agar badan tetap kering juga diperlukan untuk menghindarkan kulit dari bakteri yang akan menyebabkan rasa tidak nyaman.
Baca juga: Badan Sering Lemas dan Mudah Capek Gejala Penyakit Apa?
Keringat dingin dapat muncul di bagian tubuh mana saja, termasuk di telapak kaki.
Mengganti sepatu secara berkala dapat membuat kaki tetap kering dan menghindarkannya dari bau yang tidak sedap.
Kaos kaki yang dibuat khusus untuk olahraga dan pakaian berbahan dasar katun dapat menyerap kelembapan karena keringat yang diproduksi.
Selain itu, pilih sepatu dan baju yang tidak terlalu ketat agar kaki lebih nyaman dan produksi keringat dapat dikurangi.
Keringat dingin dan badan lemas dapat disebabkan oleh stres.
Untuk mengatasinya, Anda bisa melakukan kegiatan relaksasi, seperti yoga dan meditasi, agar tubuh terhindar dari rasa stres.
Baca juga: 6 Vitamin untuk Badan Lemas, Ada Vitamin B12 dan Vitamin D
Beberapa jenis makanan dapat menurunkan energi di dalam tubuh dan meningkatkan produksi keringat dingin, seperti kafein.
Anda tidak perlu menghentikan konsumsinya secara total, namun Anda bisa mengurangi jumlahnya agar tubuh tetap segar dan terhindar dari keringat dingin.
Keringat dingin dapat menyebabkan dehidrasi. Dehidrasi juga dapat membuat tubuh menjadi sangat lemas.
Untuk mengembalikan performa tubuh, Anda bisa minum segelas air dan menjaga agar tubuh mendapatkan asupan air yang cukup agar terhindar dari dehidrasi.
Beberapa cara mengatasi badan lemas dan keringat dingin dapat dicoba untuk meringankan kondisi yang dialami.
Namun, keringat dingin dan badan lemas bisa jadi merupakan gejala dari masalah kesehatan tertentu sehingga perlu diatasi secara medis.
Anda yang sudah melakukan beberapa cara di atas dan kondisi yang dialami tidak kunjung membaik atau justru bertambah serius, perlu segera ke dokter untuk mendapatkan diagnosis dan pengobatan yang diperlukan.
Baca juga: 8 Cara Mengatasi Badan Lemas dan Pegal
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.