KOMPAS.com - Skin barrier adalah lapisan terluar kulit yang membuatnya terlihat lebih sehat dan melindungi kulit dari paparan lingkungan.
Anda yang mengalami masalah kulit tertentu bisa jadi memiliki skin barrier yang rusak, seperti jerawat, infeksi, dan kulit kering.
Skin barrier yang rusak umumnya dapat diperbaiki dengan menggunakan produk perawatan kulit yang tepat dan menjaganya agar tetap lembap.
Untuk lebih jelasnya, ketahui ciri-ciri skin barrier rusak dan cara memperbaikinya berikut ini.
Baca juga: 8 Penyebab Kulit Wajah Kering dan Mengelupas, serta Cara Mengatasinya
Skin barrier yang rusak dapat membuat Anda rentan mendapatkan efek buruk dari paparan racun dan patogen dari lingkungan.
Skin barrier yang rusak juga akan membuat kelembapan kulit berkurang sehingga akan terlihat lebih kering dan dehidrasi.
Dilansir dari Healthline, ada beberapa faktor penyebab skin barrier rusak, seperti cuaca yang terlalu kering atau lembap, paparan polusi dan sinar matahari, hingga penggunaan produk perawatan kecantikan dengan kandungan bahan yang terlalu keras.
Skin barrier yang rusak umumnya akan memicu terjadinya berbagai masalah kesehatan kulit.
Ciri-ciri skin barrier rusak yang perlu diketahui, yakni:
Menjaga kesehatan skin barrier sangatlah penting sehingga dapat berfungsi dengan baik dan melindungi tubuh dari paparan buruk lingkungan.
Baca juga: Manfaat dan Efek Samping Skin Cycling untuk Kesehatan Kulit
Melakukan perawatan kulit yang tepat tidak hanya akan membantu skin barrier menjadi lebih lembut, kuat, dan sehat, tetapi juga akan menurunkan risiko masalah kesehatan kulit tertentu.
Dilansir dari Cleveland Clinic, ada beberapa cara memperbaiki skin barrier rusak yang dapat dicoba, seperti:
Dengan mengetahui ciri-ciri skin barrier rusak di atas, Anda bisa melakukan perawatan dan pengobatan yang sesuai agar kulit tetap terjaga kesehatannya.
Meskipun begitu, perlu waktu yang tidak singkat dan usaha yang terus-menerus untuk memperbaiki skin barrier yang rusak.
Anda juga terkadang perlu mendapatkan perawatan dan pengobatan secara medis jika masalah kulit yang dialami tidak kunjung membaik atau bertambah parah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.