Pertama-tama, Anda perlu menyiapkan 20 gram daun salam atau 7-10 lembar dan 400 ml air. Kemudian, rebus daun salam dan air menggunakan panci selama 15 menit.
Diamkan beberapa saat hingga dingin, lalu Anda bisa meminum rebusan daun salam untuk menurunkan gula darah.
Selain direbus, Anda bisa menambahkan daun salam utuh ke dalam sayur bayam atau lainnya.
Bisa juga dengan menumbuk daun salam kering menjadi bubuk dan ditambahkan pada makanan yang Kamu konsumsi.
Baca juga: Apakah Pisang Baik untuk Penderita Gula Darah Tinggi?
Meski begitu, Anda tetap perlu berkonsultasi dengan dokter sebelum memakai rebusan daun salam untuk menurunkan gula darah.
Selain itu sebaiknya tetap minum obat-obatan dari dokter untuk mengontrol kadar gula darah ataupun mengatasi diabetes.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.