Ejakulasi dini juga dapat terjadi karena frekuensi hubungan intim yang sangat jarang.
Karena itu, pria dapat melakukan hubungan intim lebih sering dan meningkatkan ikatan dengan pasangan.
Baca juga: 4 Cara Mengatasi Ejakulasi Dini secara Alami
Otot dasar panggul yang lemah kerap kali menjadi salah satu penyebab ejakulasi dini.
Untuk mengencangkan otot dasar panggul, seseorang dapat melakukan latihan kegel secara rutin.
Itulah beberapa hal yang harus dilakukan untuk mengatasi ejakulasi dini. Pria juga perlu membatasi konsumsi alkohol dan rokok, serta kebiasaan tidak sehat lainnya.
Pastikan pula untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang serta istirahat cukup untuk meningkatkan kualitas seksual dan menunjang kesehatan secara keseluruhan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.