KOMPAS.com - Masturbasi tidak hanya akan meningkatkan kenikmatan seksual, tetapi juga akan menyehatkan tubuh. Namun, bolehkah masturbasi setiap hari?
Masturbasi setiap hari, bahkan hingga beberapa kali sehari, sangatlah normal dan tidak akan berdampak negatif untuk kesehatan.
Namun, masturbasi secara berlebihan hingga mengganggu aktivitas sehari-hari bisa berdampak negatif, baik untuk kesehatan fisik dan mental.
Untuk lebih jelasnya, ketahui manfaat masturbasi dan efek sampingnya untuk kesehatan berikut ini.
Baca juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh Ketika Masturbasi? Berikut 6 Daftarnya…
Masturbasi setiap hari, bahkan beberapa kali dalam sehari, umumnya aman dan baik untuk kesehatan.
Dilansir dari Planned Parenthood, masing-masing orang memiliki frekuensi masturbasi yang berbeda-beda.
Namun, masturbasi setiap hari umumnya tidak akan memicu efek samping secara fisik atau emosional. Bahkan, masturbasi secara rutin bisa mendukung kesehatan tubuh.
Dikutip dari Healthline, terdapat beberapa manfaat masturbasi untuk kesehatan tubuh, seperti:
Selain pada pria, masturbasi pada wanita juga bisa memberikan manfaat tertentu, termasuk meningkatkan kepuasan terhadap pernikahan dan kehidupan seksual yang dimiliki.
Para pasangan dapat melakukan masturbasi secara bersamaan untuk mengetahui kebutuhan seksual yang diinginkan serta mencegah kehamilan.
Baca juga: Apakah Masturbasi Berpengaruh pada Diet? Berikut Penjelasannya…
Masturbasi beberapa kali sehari mungkin tidak akan berdampak negatif untuk kesehatan dan tidak mengganggu aktivitas yang dilakukan.
Namun, masturbasi secara berlebihan justru bisa menimbulkan efek samping tertentu, termasuk mengganggu pekerjaan dan hubungan dengan pasangan.
Adapun beberapa efek masturbasi untuk kesehatan, yakni:
Jadi, bolehkah masturbasi setiap hari?
Ternyata, masturbasi setiap hari diperbolehkan, dan tergolong sebagai cara yang sehat serta aman untuk merawat diri sendiri.
Meskipun bermanfaat untuk kesehatan, masturbasi secara berlebihan juga bisa menimbulkan efek samping tertentu sehingga frekuensinya perlu dibatasi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.