Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makan Biji Bunga Matahari Beri Macam Nutrisi Ini...

Kompas.com - 22/11/2024, 10:30 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Apa saja manfaat biji bunga matahari?

Mengutip Very Well Health, manfaat biji bunga matahari dapat meliputi berikut:

  • Melawan peradangan

Kandungan vitamin E yang tinggi pada biji bunga matahari, dikombinasikan dengan flavonoid dan senyawa tanaman lainnya, dapat mengurangi peradangan.

Peradangan yang berlangsung terlalu lama meningkatkan risiko penyakit kronis.

Menurut penelitian, baik untuk mengonsumsi biji bunga matahari dan biji-bijian lainnya setidaknya lima kali seminggu.

  • Menjaga kesehatan jantung

Manfaat biji bunga matahari termasuk untuk menjaga kesehatan jantung karena bisa menurunkan kolesterol.

Kolesterol tinggi merupakan faktor risiko penyakit jantung.

Manfaat ini berkat kandungan biji bunga matahari yang banyak lemak sehat, seperti lemak tak jenuh ganda dan tak jenuh tunggal.

Ada juga sterol tumbuhan, senyawa alami yang ditemukan dalam biji bunga matahari.

Baca juga: 10 Manfaat Biji Jintan, Menjaga Kesehatan Pencernaan dan Kognisi

  • Meningkatkan energi

Manfaat biji bunga matahari termasuk untuk meningkatkan energi. Ini karena kandungan vitamin B, selenium, dan protein.

Semua nutrisi tersebut mendukung aliran darah, menyalurkan oksigen ke seluruh tubuh, dan mengubah makanan menjadi energi.

  • Mendukung sistem imun

Selanjutnya, manfaat biji bunga matahari yang pasti bisa Anda dapatkan adalah sistem imun yang meningkat. Ini berkat kandungan antioksidan camilan sehat ini.

Selain itu, seng dan selenium dalam kandungan biji bunga matahari akan membantu kemampuan alami tubuh Anda untuk melawan virus dan bakteri.

Karena kedua mineral tersebut membantu pemeliharaan sel imun, pengurangan peradangan, dan perlindungan terhadap infeksi. Itu semua akan meningkatan imunitas Anda secara keseluruhan.

Dengan demikian makan kuaci biji bunga matahari bermanfaat untuk mendukung berbagai fungsi tubuh dan melindungi Anda dari beberapa kondisi kesehatan kronis.

Baca juga: 7 Manfaat Biji Ketumbar bagi Kesehatan dan Risikonya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau