Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air Rebusan Apa yang Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah? Ini 5 Daftarnya

Kompas.com - 15/01/2025, 18:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Dengan mengonsumsi air rebusan kayu manis, kadar gula darah dapat berkurang sehingga mengurangi resistensi insulin.

Cara membuatnya cukup mudah, yaitu dengan merebus tiga batang kayu manis dalam satu liter air selama 10 hingga 15 menit, lalu meminumnya beberapa kali sehari.

Baca juga: Apa yang Dirasakan Penderita Gula Darah Tinggi? Berikut 6 Gejalanya…

Teh hijau mengandung kafein yang dapat membantu mencegah diabetes.

Sebuah tinjauan penelitian menunjukkan bahwa konsumsi teh hijau secara rutin dapat menurunkan kadar gula darah dan membantu mencegah diabetes tipe 2 serta obesitas.

Teh hijau mengandung senyawa kuat bernama epigallocatechin gallate (EGCG), yang terbukti meningkatkan penyerapan glukosa ke dalam sel otot, mendukung kontrol gula darah yang lebih baik.

Dengan memahami air rebusan apa yang bisa menurunkan kadar gula darah, Anda bisa mulai mengonsumsinya secara teratur.

Dengan mencoba mengonsumsi salah satu atau beberapa jenis air rebusan alami tersebut, penderita diabetes dapat membantu mengatur kadar gula darah mereka secara alami.

Tentunya, penting untuk selalu berkonsultasi dengan tenaga medis sebelum mencoba pengobatan alami sebagai bagian dari manajemen diabetes.

Baca juga: Apa yang Terjadi jika Gula Darah Tinggi? Ini Ulasannya...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau