Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Gejala Kanker Paru-paru yang Harus Diwasadai Seperti yang Dialami Ibunda Raisa?

Kompas.com - 13/03/2025, 21:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Oleh karena itu, sangat penting untuk tetap mempelajari gejala kanker paru-paru.

Baca juga: Belajar dari Ibunda Raisa, Penting Kenali Kanker Paru-paru Sejak Dini

Apa saja gejala kanker paru-paru?

Dikutip dari American Cancer Society, tanda-tanda kanker paru-paru yang paling umum di antaranya:

  • Batuk yang tidak kunjung sembuh atau bertambah parah
  • Batuk berdarah atau mengeluarkan dahak berwarna karat
  • Nyeri dada yang sering kali bertambah parah saat bernapas dalam, batuk, atau tertawa
  • Suara serak
  • Kehilangan selera makan
  • Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan
  • Sesak napas
  • Merasa lelah atau lemah
  • Infeksi seperti bronkitis dan pneumonia yang tidak kunjung sembuh atau terus kambuh
  • Timbulnya mengi baru

Baca juga: Apa Ciri-ciri Kanker Paru-paru Stadium Awal? Ini Ulasannya...

Jika dibiarkan tidak diobati dengan tepat, sel kanker paru-paru bisa menyebar ke bagian tubuh lain (metastasis), termasuk tulang, hati, dan otak.

Gejala kanker paru-paru yang telah menyebar meliputi:

  • Nyeri tulang, seperti nyeri di punggung atau pinggul
  • Perubahan sistem saraf yang bisa ditunjukkan dengan sakit kepala, kelemahan atau mati rasa pada lengan atau kaki, pusing, masalah keseimbangan, atau kejang (akibat kanker menyebar ke otak)
  • Menguningnya kulit dan mata (akibat kanker menyebar ke hati)
  • Pembengkakan kelenjar getah bening seperti yang ada di leher atau di atas tulang selangka.

Demikianlah sejumlah gejala yang harus Anda waspadai karena bisa jadi kanker paru-paru sudah menyebar.

Baca juga: 10 Tanda-tanda Kanker Paru-paru Stadium 1

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau