KOMPAS.com - Saat bercinta, banyak pasangan melewatkan pentingnya foreplay atau pemanasan sebelum berhubungan seks.
Padahal, foreplay adalah bagian penting dalam bercinta agar setiap pasangan bisa mendapatkan kenikmatan maksimal.
Sebelum mengenali beberapa manfaat foreplay, ada baiknya Anda mengetahui dulu apa itu foreplay.
Baca juga: 4 Perubahan Pada Tubuh Wanita Usai Pertama Kali Bercinta
Untuk diketahui, foreplay adalah cara untuk membangun hubungan emosional sebelum bercinta.
Aktivitas pemanasan sebelum berhubungan intim ini dapat berupa aktivitas fisik seperti berciuman, berbagi fantasi, atau menyentuh alat kelamin satu sama lain.
Tujuan foreplay dari sisi kesehatan utamanya untuk membantu mempersiapkan tubuh dan mental untuk melakukan hubungan intim.
Baca juga: 5 Penyebab Mati Rasa pada Vagina Saat Bercinta dan Cara Mengobatinya
Ada beberapa manfaat foreplay yang penting, antara lain:
Untuk pria yang sering susah mencapai klimak, ada baiknya Anda mencoba foreplay sebelum melakukan hubungan seks.
Wanita juga jangan melewatkan aktivitas pemanasan ini sebelum bercinta. Ketika tubuh terangsang, otot vagina menarik rahim sedikit ke atas, sehingga lebih banyak ruang di dalam vagina dan hubungan seks bisa lebih nyaman.
Sebenarnya, Anda dan pasangan bisa melakukan foreplay dalam berbagai cara. Tidak perlu waktu lama, pemanasan sebelum berhubungan intim ini bisa dilakukan dalam hitungan menit saja sudah cukup untuk membantu mendapatkan kepuasan dalam bercinta.
Jika Anda ingin mendapatkan kenikmatan maksimal dalam bercinta, Anda bisa mencoba cara foreplay berikut:
Sebelum melakukan pemanasan sebelum bercinta, Anda bisa mengatakan apa yang Anda rasangan dan tanyakan juga apa yang pasangan Anda ingin dilakukan. Anda juga bisa mengutarakan isi pikiran atau fantasi seks Anda.
Cobalah berbagai cara untuk saling menyentuh dan berpelukan, seperti menari atau mandi bersama.
Baca juga: 6 Kebiasaan untuk Menambah Jumlah Sperma, Termasuk Berhubungan Seks
Berikan pijatan punggung, kaki, atau seluruh tubuh satu sama lain dengan minyak atau losion yang memiliki aroma menenangkan.
Belai wajah pasangan Anda, gerakkan jari-jari Anda ke rambutnya, dan dengan lembut menggelitik bagian dalam lengan, perut, paha, atau area sensitif di tubuh.
Setelah memahami apa itu foreplay, manfaat, sampai caranya, Anda jangan sampai melewatkan aktivitas pemanasan sebelum berhubungan seks ini.
Baca juga: 7 Efek Buruk Bercinta Setiap Hari, Pasutri Perlu Tahu
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.