KOMPAS.com - Banyak orang penasaran, apakah frosbite bisa sembuh seperti sedia kala?
Untuk diketahui, radang dingin atau dikenal dengan istilah frostbite adalah masalah kesehatan yang terjadi saat kulit terpapar suhu sangat dingin.
Kenali lebih jauh masalah kesehatan yang rentan dialami pendaki gunung sampai orang yang berada di tempat dengan suhu dingin ekstrem ini.
Baca juga: Radang Dingin (Frostbite)
Dilansir dari MedicalNewsToday, frostbite umumnya bisa disembuhkan, asalkan kondisinya belum terlalu parah dan penderita segera diberikan pertolongan medis.
Untuk diketahui, radang dingin bisa memengaruhi lapisan atas kulit. Namun, untuk kondisi yang perah, masalah kesehatan ini dapat memengaruhi otot sampai tulang.
Pada tanda awal penyakit, penderita perlu mengenali gejala frostbite seperti kulit yang berubah warna menjadi pucat atau keputihan disertai rasa gatal, terasa panas seperti terbakar, atau kesemutan.
Gejala penyakit bisa berkembang menjadi kulit yang mengeras dan sangat dingin saat disentuh, kemudian warna kulit hitam atau menjadi biru tua.
Dalam kondisi parah, penderita frostbite bisa mengalami mati rasa padahal kulit yang mengalami radang dingin melepuh.
Baca juga: Kenali Apa Itu Frostbite, Penyebab, dan Tanda-tandanya
Saat terkena frostbite, Anda bisa melakukan pertolongan pertama berikut ini:
Setelah menjalani perawatan untuk penyembuhan frostbite di atas, dalam waktu sekitar beberapa menit, kondisi kulit yang terkena radang dingin biasanya akan membaik.
Kondisi frostbite tidak langsung sembuh seperti sediakala, tapi kulit hitam berangsur-angsur menjadi kemerahan, rasanya sedikit sakit, atau kesemutan.
Jika Anda merasakan kondisinya tidak membaik, semakin memburuk, atau terjadi hipotermia, segera bawa ke rumah sakit atau layanan kesehatan terdekat.
Baca juga: 9 Penyebab Frostbite dan Pertolongan Pertama yang Bisa Dilakukan
Dokter biasanya memberikan perawatan medis untuk pengobatan frostbite sesuai dengan tingkat keparahan cedera. Dilansir dari MayoClinic, berikut beberapa di antaranya:
Setelah menyimak apakah frostbite bisa sembuh di atas berikut pengobatannya, segera cari pertolongan medis bila mendapati masalah kesehatan ini.
Baca juga: Hipotermia: Penyebab, Gejala, hingga Cara Mengatasinya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.