Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Manfaat Minum Air Rebusan Serai di Pagi Hari

Kompas.com - 15/07/2024, 07:30 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

KOMPAS.com - Air rebusan serai dapat dikonsumsi di pagi hari karena dapat meninigkatkan hidrasi sekaligus memiliki manfaat potensial bagi tubuh.

Khasiat air serai di pagi hari, antara lain meningkatkan imunitas, mendukung sistem pencernaan, dan meredakan stres.

Untuk lebih jelasnya, simak ulasan mengenai manfaat minum air rebusan di pagi hari dan cara pembuatannya berikut.

Baca juga: Apa Manfaat Mandi dengan Air Rebusan Serai? Berikut Penjelasannya...

Apa manfaat minum air rebusan serai di pagi hari?

Disarikan dari Healthsite dan India Times, berikut manfaat minum air serai di pagi hari:

  • Meningkatkan kekebalan tubuh

Manfaat minum air rebusan serai di pagi hari yang pertama yaitu meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh.

Hal itu karena sereh kaya akan antioksidan yang melindungi tubuh dari beragam radikal bebas.

Baca juga: Terungkap Identitas Penumpang Alphard Putih Saat Insiden Patwal Tendang Pemotor di Puncak

Bukan hanya itu, teh serai juga memiliki sifat antibakteri dan antijamur yang dapat melindungi tubuh dari berbagai jenis infeksi.

  • Membersihkan organ hati

Hati berperan penting dalam detoksifikasi tubuh dan memecah zat-zat berbahaya.

Untuk mendukung kerja hati, Anda dapat mengonsumsi air serai setiap pagi. Hal itu karena air rebusan serai dapat membersihan hati dari sisa-sisa metabolisme tubuh atau racun.

Baca juga: Apakah Air Rebusan Serai Bisa Menurunkan Gula Darah?

  • Mendukung kesehatan pencernaan

Minum air rebusan saat perut kosong juga bagus untuk mendukung kesehatan sistem pencernaan.

Konsumsi teh serai juga membantu meredakan gangguan pencernaan, seperti sembelit, kembung, dan sakit perut.

Sifat antimikroba pada serai juga bagus untuk membasmi bakteri di saluran pencernaan sehingga mampu meningkatkan kesehatan usus.

Baca juga: 8 Gejala Diabetes yang Dirasakan Saat Bangun Tidur, Apa Saja?

Manfaat air serai untuk pencernaan berikutnya yaitu merangsang pembentukan enzim pencernaan, membantu memecah makanan dan meningkatkan penyerapan nutrisi.

  • Menurunkan berat badan

Mengawali pagi dengan minum rebusan serai termasuk pilihan yang baik untuk seseorang yang berusaha menurunkan berat badan.

Teh serai dapat meningkatkan metabolisme dan membantu membakar kalori. Mengonsumsi rebusan sereh sebelum makan juga menguragi kadar lemak sehingga membantu mengontrol berat badan.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau